Bola.com, Sabah - Manajemen Sabah FA dibuat pusing jelang bergulirnya Liga Super Malaysia 2021. Saddil Ramdani dan tiga pemain asing lainnya kemungkinan tak bisa membela Sabah sejak awal musim.
Dua hari jelang bergulirnya pekan pertama Liga Super Malaysia 2021, Saddil Ramdani dan tiga pemain asing Sabah FA lainnya yakni Sam Johnson (Liberia), Risto Mitrevski (Makedonia), dan Levy Madinda (Gabon), dinyatakan belum bisa bergabung. Manajer Sabah, Marzuki Nasir, menyebut, ada satu nama pemain yang belum bisa memasuki Malaysia.
Ketatnya kebijakan imigrasi Malaysia kepada Warga Negara Asing (WNA) disebut menjadi faktor keterlambatan itu. Namun, Marzuki Nasir tak menyebutkan identitas pemain yang masih berusaha datang ke Malaysia itu.
"Kami yakin, masyarakat dan suporter setia Sabah FA bertanya-tanya tentang status keempat pemain asing baru untuk menghadapi kompetisi Liga Super Malaysia yang akan digelar dalam waktu dekat," kata Marzuki seperti dikutip Metro.
"Namun, proses kebijakan imigrasi yang sangat ketat terhadap masuknya WNA ke dalam negeri plus minimnya penerbangan, juga menjadi satu penyebab keterlambatan mereka tiba," tegas Marzuki.
Saddil Ramdani dan ketiga pemain asing Sabah FA diharapkan bisa tampil pada pertandingan pekan ketiga melawan PJ City FC (13/3/2021). Dengan demikian, mereka akan melewatkan laga pembuka melawan Melaka United (6/3/2021) dan Kedah FA (9/3/2021).
"Saya berharap empat pemain impor Sabah FA, yakni Saddil Ramdani, Sam Johnson, Risto Mitrevski, dan Levy Madinda bisa bermain pada 13 Maret melawan PJ City FC di Stadion Likas,” ujar Marzuki.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Manfaatkan yang Ada
Sementara itu, pelatih Kurniawan Dwi Yulianto, tak gentar dengan absennya Saddil Ramdani dan ketiga pemain asing lainnya dalam dua laga awal Liga Super Malaysia 2021.
Kurniawan mengaku, akan memanfaatkan skuad yang ada untuk memetik hasil maksimal pada laga-laga tersebut.
"InsyaAllah mereka akan langsung bergabung dengan kami. Namun, kami siap menghadapi dua laga melawan Melaka United dan Kedah," ungkap Kurniawan seperti dikutip Arena Metro.
"Kami akan memanfaatkan sebaik-baiknya pemain yang ada dan syukurlah persiapan kami berjalan dengan baik. Kami sudah melakukan latihan teknik untuk menghadapi dua pertandingan tersebut," jelas pria yang akrab dipanggil Si Kurus selama berkarier sebagai pemain itu.
Baca Juga