25 Kata-Kata Ucapan Isra Miraj, Cocok Jadi Status di Media Sosial

oleh Hanif Sri Yulianto diperbarui 11 Mar 2021, 07:20 WIB
Ilustrasi ucapan Isra Mikraj. (Photo on Freepik)

Bola.com, Jakarta - Kata-kata ucapan Isra Miraj dapat kamu bagikan kepada keluarga, sahabat, atau kamu jadikan sebagai status di media sosial personalmu. Kata-kata tersebut berisi pesan nasihat agar lebih bertakwa kepada Allah SWT.

Isra Miraj merupakan perjalanan agung Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha dan menuju Sidratul Muntaha dalam waktu semalam. Dari perjalanan tersebut, Rasulullah mendapat perintah salat dari Allah SWT.

Advertisement

Awalnya, Rasulullah mendapat perintah salat dengan mewajibkan salat 50 waktu kepadanya dan umat-Nya. Setelah menerima perintah tersebut, Rasulullah kembali ke bawah dan bertemu dengan Nabi Musa.

Nabi Musa menyarankan kepada Nabi Muhammad untuk meminta keringanan kepada Allah SWT. Setelah tiga kali menghadap Allah SWT, Nabi Muhammad akhirnya diberi keringanan oleh Allah SWT untuk melaksanakan salat lima waktu.

Maka dari itu, kita harus selalu bersyukur, bertakwa serta beriman kepada Allah SWT.

Di hari besar ini, kamu bisa berbagi semangat dan pesan mendalam dengan membagikan kata-kata ucapan Isra Miraj kepada keluarga dan teman terdekat. Dengan begitu, spirit dan sejarah Isra Miraj akan tetap tertanam.

Berikut kumpulan kata-kata ucapan Isra Miraj, dikutip dari Captionkata, Kosngosan, dan Goodminds, Kamis (11/3/2021).

2 dari 4 halaman

Kata-Kata Ucapan Isra Miraj

Ilustrasi Islam. (Bola.com/Pixabay)

1. "Jagalah salatmu. Ingatlah bahwa rasullullah telah memperjuangkan ibadah ini untuk kita. Peristiwa Isra Miraj akan membuat kita sadar terhadap mukjizat yang Allah berikan kepada Nabi Muhammad SAW."

2. "Selamat memperingati Isra Miraj, semoga syafaat Nabi Muhammad SAW selalu menyertai kita semua."

3. "Selamat Hari Isra Miraj, semoga kita bisa mendapatkan kesempurnaan Islam dan iman."

4. "Isra Miraj, perjalanan suci dari Masjidil Haram menuju Masjidil Aqsha dan Sidratul Muntaha. Mari menggapai puncak kesadaran hati dengan refleksi Isra Miraj"

5. "Selamat merayakan Isra Miraj: Sebuah perjalanan agung yang sarat akan hikmah."

6. "Semoga momen Isra Miraj memperkuat amalan kita akan kewajiban salat lima waktu."

7. "Dengan peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, marilah kita jadikan salat sebagai kebutuhan dan sebagai cahaya untuk kehidupan dunia dan akhirat."

8. "Selamat memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW untuk saudaraku. Semoga kita juga bisa mengikuti jejak dan meneladani akhlak beliau."

3 dari 4 halaman

Kata-Kata Ucapan Isra Miraj

Ilustrasi masjid, Islami. (sumber: Pixabay)

9. "Peringatan Isra Miraj Baginda Rasulullah SAW makin mengingatkan kita untuk lebih melafalkan kitab suci Al-Qur'an agar menggema di setiap telinga dan menyejukkan hati setiap kaum Muslim yang mendengarnya."

10. "Selamat memperingati hari Isra Miraj untuk sahabat terbaikku. Semoga di bulan penuh makna ini dan seterusnya kita tetap menjaga ukuwah Islamiah dan selalu berada dalam lindungan-Nya."

11. "Selamat memperingati hari Isra Miraj. Mari kita jadikan salat lima waktu sebagai fondasi iman dan takwa untuk kita lebih memiliki sifat tawadu, kesabaran, kejujuran, dan menyayangi sesama, seperti sunnah Rasullulah SAW."

12. "Selamat hari raya Isra Miraj untuk semua umat Muslim! Semoga hari ini bisa menjadi hari yang diberkahi bagi kita semua."

13. "Selamat memperingati Hari Isra Miraj bagi umat Muslim yang merayakan. Semoga bisa mendapatkan kesempurnaan iman dan Islam."

14. "Selamat memperingati Isra Miraj buat kaum Muslimin semuanya. Semoga kita lebih baik lagi dan bisa mengikuti sunnah Rasulullah SAW. Amin."

15. "Selamat memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW bagi Muslim dan Muslimah di dunia."

16. "Selamat memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW bagi umat Islam. Mari tingkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT."

4 dari 4 halaman

Kata-Kata Ucapan Isra Miraj

Ilustrasi Islam, Al-Qu'ran. (Sumber: Pixabay)

17. "Selamat memperingati Isra Miraj Rasulullah Muhammad SAW untuk saudaraku umat Islam. Semoga kita bisa selalu meneladani akhlak mulia beliau."

18. "Selamat memperingati Isra Miraj bagi seluruh umat Islam. Selamat libur bagi umat lainnya. Damai di Bumi, damai beragama, meski beda."

19. "Selamat merayakan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW. Semoga Indonesia damai, makmur, dan adik dalam lindungan-Nya. Amin."

20. "Selamat pagi. Selamat menikmati libur di hari Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, semoga hikmah dan kebahagiaannya menyertai kita."

21. "Selamat memperingati hari Isra Miraj untuk seluruh kaum muslim di Indonesia. Semoga di hari yang penuh hikmah ini kita selalu dirahmati dan berada dalam lindungan-Nya."

22. "Selamat hari Isra Miraj untukmu dan jadikan makna hari ini sebagai momentum dalam kehidupan untuk tetap tawadu dan bertakwa."

23. "Selamat hari Isra Miraj untuk semua Muslim di seluruh dunia, semoga kisah perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa serta dilanjutkan menuju Sidratil Muntaha dalam semalam bisa mengingatkan kita kembali pada kuasa dan kebesaran Allah SWT."

24. "Selamat hari Isra Miraj. Jadikan peringatan ini sebagai suatu hal yang mendamaikan dan memberikan bukti bahwa Islam adalah agama penyayang."

 

Sumber: Captionkata, Kosngosan, dan Goodminds

Yuk, baca artikel kata-kata ucapan lainnya dengan mengikuti tautan ini.