Bola.com, Musi Banyuasin - Marinus Wanewar membuat keputusan mengejutkan setelah memastikan hengkang dari Persipura Jayapura. Marinus Wanewar diketahui memilih melanjutkan karier di Muba Babel United yang berlaga di Liga 2.
Kepastian itu didapat setelah Muba Babel United secara resmi mengonfirmasi kedatangan Marinus Wanewar dari Persipura Jayapura. Kedatangan Marinus diyakini menjadi cara bagi Muba Babel United untuk promosi ke Liga 1 musim depan.
"Muba United resmi menggaet Marinus Wanewar dari Persipura Jayapura untuk mengamankan tiket promosi Liga 1," bunyi keterangan Muba Babel United di akun Instagram klub, Rabu (10/3/2021).
Kehadiran Marinus Wanewar tak luput dari pengaruh pelatih Bambang Nurdiansyah yang diplot menukangi Muba Babel United. Pelatih kawakan itu diharapkan bisa membantu Muba Babel United untuk menembus kompetisi elite Indonesia.
Buat Marinus Wanewar, Muba Babel United merupakan klub ketiga yang akan dibela dalam kariernya. Marinus Wanewar sebelumnya pernah berseragam Persipura Jayapura (2016-2021) dan Bhayangkara Solo FC (2018).
Bersama Muba Babel United, Marinus Wanewar tentu punya kans untuk tampil mengesankan. Apalagi pemain berusia 24 tahun itu dikenal sebagai penyerang berkualitas.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Dikaitkan dengan Persebaya
Sebelum bergabung dengan Muba Babel United, Marinus Wanewar sempat dikaitkan dengan Persebaya Surabaya. Namun, ketika itu pelatih Aji Santoso membantahnya secara langsung.
Menurut Aji, Persebaya sama sekali tidak melakukan pendekatan apapun dengan Marinus. Walhasil, Marinus kemudian diketahui secara resmi bergabung dengan Muba Babel United.
“Belum ada komunikasi apapun baik pelatih maupun manajemen, sepertinya,” ucap Aji kepada Bola.com, Senin (8/3/2021).