Bola.com, London - Penyerang Arsenal Alexandre Lacazette mengakui keberuntungan memihak The Gunners saat mengalahkan Tottenham Hotspur 2-1, Minggu (14/3/2021). Menurutnya, Arsenal beruntung mendapatkan penalti yang akhirnya membantu mengalahkan Tottenham.
Derby London Utara antara Arsenal melawan Tottenham Hotspur berlangsung di Emirates Stadium. Awalnya The Gunners sempat dikejutkan oleh gol cantik Erik Lamela.
Pemain Argentina itu menjebol gawang Arsenal dengan tendangan kaki kirinya pada menit ke-33. Namun Martin Odegaard bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-44.
Arsenal akhirnya berbalik unggul 2-1. Pada menit ke-64, Lacazette berhasil menjebol gawang Spurs melalui titik penalti.
Penalti itu diberikan pada Arsenal setelah bek Tottenhan, Davinson Sanchez, dinyatakan melanggar Alexandre Lacazette. Wasit memastikan pelanggaran itu via VAR.
Selepas laga, Lacazette mengaku Arsenal beruntung bisa menang di laga itu. Meski demikian pemain asal Prancis tersebut mengaku tetap senang karena The Gunners bisa mengalahkan pasukan Jose Mourinho.
"Kami beruntung mendapat penalti, saya rasa demikian, tapi tentu saja, saya senang. Dulu saya telah mengambil banyak penalti terhadap dia [Hugo Lloris] tapi saya percaya diri," tutur Lacazette seperti dilansir Goal Internasional.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Arsenal Sempat Stres
Tottenham sempat bangkit setelah tertinggal 2-1. Mereka bahkan nyaris mencetak gol melalui tendangan bebas Harry Kane.
Alexandre Lacazette mengakui Arsenal sempat merasakan stres di laga tersebut jelang babak kedua berakhir. Ia menegaskan The Gunners wajib membenahi performanya ke depannya agar hal serupa tak terjadi.
“Ini membuat stres. Ini adalah masalah kami," kata Lacazette.
"Ketika kami menang, kami kesulitan untuk mengatur permainan di akhir pertandingan. Kami perlu meningkatkan tetapi kami menang. Penting untuk memenangkan jenis pertandingan seperti ini," tegasnya.
Berkat Kemenangan atas Tottenham itu, Arsenal kini mengoleksi 41 poin dari 28 laga. Namun Alexandre Lacazette dkk masih tetap tertahan di posisi 10 klasemen sementara Premier League.
Sumber: Goal Internasional
Disadur dari: Bola.net (Penulis Dimas Adi Prasetya, published 15/3/2021)