Ederson menciptakan 16 clean sheet dari 29 pertandingan. Apabila Ederson terus menunjukkan performa solid di bawah mistar, bukan tidak mungkin The Citizens akan menjadi juara pada akhir musim. (Foto: AFP/Ferenc Isza)
Semenjak meninggalkan Arsenal dan bergabung bersama Aston Villa, Emiliano Martinez sekarang didapuk menjadi kiper utama. Ia juga tampil sangat baik di Premier League musim ini. (Foto: AFP/Pool/Neil Hall)
Martinez yang masih berusia 28 tahun itu berhasil menciptakan 14 clean sheet dari 27 pertandingan. Gawang Martinez sejauh ini sudah kebobolan 28 gol sejauh ini. (Foto: AFP/Pool/Peter Powell)
Meski baru bergabung dengan klub, Mendy langsung didapuk sebagai kiper utama Chelsea. Ia menggantikan Kepa Arrizabalaga yang performanya sangat mengecewakan. (Foto: AFP/Pool/Mike Hewitt)
Eduardo Mendy tampil sangat baik di Premier League musim ini. Sejauh ini, kiper berusia 28 tahun itu sudah membukukan 14 clean sheet dari 24 laga. (Foto: AFP/Pool/Glyn Kirk)
Leicester City mampu bersaing di papan atas Premier Laegue musim ini. Performa menjanjikan The Foxes itu tidak terlepas dari peran penjaga gawangnya, Kasper Schmeichel. (Foto: AFP/Pool/Jon Super)
Kasper Schmeichel menciptakan 10 clean sheet dari 29 pertandingan di Premier League. Sampai sejauh ini gawangnya sudah kebobolan 32 gol. (Foto: AFP/Pool/Tim Keeton)
Kualitas David de Gea tak perlu diragukan lagi. Ia merupakan sosok yang tangguh di bawah mistar Manchester United. (Foto: AFP/Pool/Andy Rain)
Pada musim ini, kiper Spanyol itu mampu tampil apik bersama Setan Merah di Premier League. Ia berhasil mencatatkan 9 clean sheet dari 24 pertandingan. (Foto: AFP/Pool/Oli Scarff)