Link Live Streaming Laga Grup D Piala Menpora 2021 di Vidio, Senin 24 Maret: Persiraja Vs Persita

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 24 Mar 2021, 14:45 WIB
Piala Menpora - Persiraja Banda Aceh Vs Persita Tangerang (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Persiraja Banda Aceh meladeni Persita Tangerang di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (24/3/2021), dalam laga pertama Grup D Piala Menpora 2021. Dua tim berstatus promosi di Liga 1 2020 yang terhenti karena pandemi COVID-19 bakal saling berusaha mengalahkan dalam laga ini.

Kedua tim merupakan tim promosi di Liga 1 setelah meraih hasil yang bagus di Liga 2 2019. Persiraja berstatus sebagai tim peringkat ketiga, sementara Persita merupakan runner-up Liga 2 2019.

Advertisement

Sayangnya, pelaksanaan Liga 1 2020 terganggu pandemi COVID-19 dan berakhir dengan pembatalan. Keduanya kini kembali bertemu di ajang turnamen pramusim Piala Menpora untuk saling adu kekuatan.

Persiraja yang ditangani oleh pelatih Hendri Susilo mematok target realistis dalam mengikuti persaingan di Piala Menpora, termasuk ketika menghadapi Persita pada laga pertama. Persiraja siap tampil lepas tanpa beban.

Persiraja cukup diuntungkan dengan masih bertahannya mayoritas pemain dari musim lalu. Zamroni, Husnuzo, Miftahul Hamdi, Ferry Komul, Defri Rizky, hingga pemain baru Silvio Escobar, bisa menjadikan tim ini sebagai kuda hitam ketika menghadapi Persita.

Sementara itu di kubu Persita Tangerang, pelatih Widodo Cahyono Putro turut memastikan timnya sudah dalam kondisi siap tempur. Meski masalah persiapan yang cukup mepet harus dihadapi Egi Melgiansyah dan kawan-kawan.

Menghadapi persaingan Grup D Piala Menpora 2021 di Sleman, tim berjulukan Pendekar Cisadane bakal memaksimalkan potensi pemain muda. Sebagian besar pemain musim lalu masih bertahan, di antaranya seperti Egi Melgiansyah, Raphael Maitimo, Ade Jantra, Sirvi Arfani, Taufik Febriyanto, dan Redi Rusmawan.

Pertandingan antara Persiraja Banda Aceh dan Persita Tangerang bisa Anda nikmati melalui live streaming di Vidio. Caranya ikuti panduan di bawah ini.

 

Video

2 dari 3 halaman

Link Live Streaming

Piala Menpora - Persiraja Banda Aceh Vs Persita Tangerang - Head to Head Pemain (Bola.com/Adreanus Titus)

Rabu (24/3/2021)

Persiraja Banda Aceh vs Persita Tangerang

Stadion: Maguwoharjo, Sleman

Kick-off: 15.15 WIB

Live: Indosiar

Streaming: Vidio

Pembaca Bola.com bisa menikmati pertandingan Grup D Piala Menpora 2021 antara Persiraja Banda Aceh kontra Persita Tangerang melalui live streaming dengan mengklik tautan ini.

3 dari 3 halaman

Kuis Interaktif

Berita Terkait