Saksikan Pertandingan Borneo FC Vs Persija Jakarta di Piala Menpora 2021, Sabtu 26 Maret: Live Indosiar dan Vidio

oleh Hendry Wibowo diperbarui 27 Mar 2021, 11:15 WIB
Piala Menpora 2021: Borneo FC vs Persija Jakarta. (Bola.com/Dody Iryawan)

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta di ujung tanduk Piala Menpora 2021. Macan Kemayoran, julukannya, terancam tersingkir lebih cepat di babak penyisihan.

Jika Bhayangkara Solo FC berhasil menang atas PSM Makassar dan Persija Jakarta kalah dari Borneo FC Samarinda di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (27/3/2021) pukul 18.15 WIB, maka Macan Kemayoran harus terima kenyataan mengepak koper di awal.

Advertisement

Persija Jakarta tentu tidak ingin perjuangannya berakhir prematur di Piala Menpora. Apalagi, Macan Kemayoran masih dijuluki The Dream Team. Skuad bertabur bintang tim ibu kota pun terbilang masih hampir lengkap.

Persija Jakarta tentunya bakal malu jika terdepak dari Piala Menpora setelah baru melalui dua pertandingan. Oleh sebab itu, Macan Kemayoran bakal sekuat tenaga meraih kemenangan atas Borneo FC.

Persija Jakarta bermain jelek ketika kalah 0-2 dari PSM pada matchday pertama Grup B Piala Menpora. Hasil ini menjadi kejutan karena kekuatan kedua tim sangat timpang dan Macan Kemayoran begitu diunggulkan. 

Kemenangan menjadi satu-satunya jalan untuk menjaga kans Macan Kemayoran di Piala Menpora. Kabar baik buat Anda, pertandingan antara Borneo FC versus Persija Jakarta bisa Anda saksikan secara langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio. Yuk scroll ke bawah untuk melihat jadwalnya. 

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Jadwal Pertandingan

Piala Menpora - Borneo FC Vs Persija Jakarta - Head to Head Pelatih (Bola.com/Adreanus Titus)

Matchday 2 Grup B Piala Menpora 2021

Borneo FC Samarinda Vs Persija Jakarta

Hari/tanggal: Sabtu, 27 Maret 2021

Berita Terkait