Bola.com, Bandung - Gelandang asing Persib Bandung, Farshad Noor akan dipantau sampai Senin (29/3/2021) pagi untuk bisa dimainkan lawan Persita Tangerang di Grup D Piala Menpora 2021 yang ditayangkan Indosiar di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Gelandang asal Aghanistan kelahiran Belanda itu memang baru bergabung ke Sleman pada Jumat (26/3/2021). Namun, ia langsung melahap latihan kebugaran bersama rekan-rekannya di tim Persib.
"Farshad kemarin merasa kerepotan dengan perubahan iklim yang dirasakan ketika kami pertama melakukan sesi latihan di luar ruangan, di lapangan. Karena kelembapan udaranya cukup tinggi baginya saat ini," jelas pelatih Persib Robert Alberts, Minggu (28/3/2021) di Sleman.
Namun, menurut Robert, kondisi itu normal bagi setiap pemain yang datang dari negara yang cuacanya dingin dengan banyak oksigen.
"Tapi kami masih akan mengujinya sekali lagi hari ini. Tapi tentunya dia masih punya kesempatan untuk bermain besok," ucap Robert.
Farshad memang baru bergabung dengan Maung Bandung untuk menggantikan Omid Nazari yang memilih mundur.
Kehadiran kapten timnas Afghanistan itu tentu diharapkan bisa membawa aura positif bagi Persib Bandung untuk menatap kompetisi Liga 1 2021.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Jaga Kondisi
Farshad mengaku tidak terlalu kesulitan memulai latihan kebugaran bersama Persib Bandung. Selama ini, dia selalu menjaga kebugaran dengan berlatih mandiri.
"Selama tidak bermain sepak bola, saya tetap menjaga kebugaran dengan berlatih fitness," ujar Farshad.
Saat menjalani karantina di Jakarta, eks pemain PSV Eindhoven ini mengikuti protokol kesehatan sekaligus menjaga kondisi fisiknya di hotel.
"Saya berusaha tetap bugar dan siap berlatih bersama Persib," ujar Farshad Noor.
Baca Juga
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026
Rapor Penggawa Timnas Indonesia di Pekan Ke-11 BRI Liga 1: Sayuri Bersaudara Menggila, Egy Sukses Jadi Pahlawan