Usai Dikalahkan Bali United di Piala Menpora, Pelatih Persiraja: Tim Butuh 7-8 Pemain Baru untuk Bersaing di Liga 1

oleh Gatot Susetyo diperbarui 30 Mar 2021, 05:30 WIB
Penjaga gawang Persiraja Banda Aceh, Fakrurrazi gagal membendung bola tendangan dari pemain Bali United, Ilija Spasojevic dalam pertandingan Babak Penyisihan Grup D Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Senin (29/3/2021). (Bola.com/Ikhwan Yan

Bola.com, Sleman - Pelatih Persiraja, Hendri Susilo dapat pelajaran berharga setelah timnya dikalahkan Bali United dengan skor 0-2 pada Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta, Senin (29/3/2021).

Dia jadi benar-benar tahu kekurangan tim asuhannya tersebut. Terutama dari sisi materi pemain. "Ketika kami akan terjun di turnamen ini, tujuan utama saya memang ingin melihat sampai di mana kekuatan Persiraja yang ada sekarang ini," kata Hendri Susilo. 

Advertisement

"Makanya, kami tak merekrut pemain baru di ajang ini. Kekalahan dari Bali United ini membuka mata saya, Persiraja harus menambah pemain baru jika Liga 1 digelar," katanya.

Tidak tanggung-tanggung. Berdasarkan analisis sang pelatih, Laskar Rencong butuh 7-8 muka baru agar bisa bersaing dengan kontestan Liga 1 lainnya.

"Pemain baru nanti tidak harus kategori A. Tapi mereka pengalaman di Liga 1 dan sesuai kebutuhan tim. Terpenting lagi, pemain nanti tahu karakter permainan Persiraja. Sehingga proses adaptasi mereka juga cepat," tuturnya.

 

 

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Soal Pemain Asing

Pemain Persiraja Banda Aceh Vivi Asriza (kanan) menembak bola ke arah gawang Persita Tangerang dalam pertandingan babak penyisihan Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (24/3/2021). Persiraja menang 3-1. (Bola.com/Arief Bagus)

Lebih lanjut pelatih Persiraja, Hendri Susilo juga berharap ketika timnya merekrut pemain asing untuk Liga 1 nanti, maka wajib punya kualitas di atas pemain lokal.

"Pemain asing tak boleh salah pilih. Mereka harus bisa mengangkat performa tim di kompetisi nanti. Soal posisinya, saya sudah punya gambaran," pungkasnya.

Meski kalah dari Bali United, Persiraja masih punya kans untuk lolos ke perempat final Piala Menpora 2021. Silvio Escobar dan kawan-kawan bakal menjalani laga hidup dan mati kontra Persib Bandung di matchday terakhir Grup D. 

Persiraja wajib mengalahkan Persib Bandung untuk lolos ke perempat final Piala Menpora.