Timnas Jerman Disebut Tidak Punya Striker Tajam di Piala Eropa 2020, Uli Hoeness: Kami Butuh Sosok seperti Lewandowski

oleh Hendry Wibowo diperbarui 31 Mar 2021, 12:30 WIB
Striker Jerman, Timo Werner, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Ukraina pada laga UEFA Nations League di Red Bull Arena, Minggu (15/11/2020). Jerman menang dengan skor 3-1. (AP/Michael Sohn)

Bola.com, Jakarta - Timnas Jerman meraih hasil positif pada kualifikasi zona Eropa Piala Dunia 2022. Anak asuh Joachiw Loew baru saja mengalahkan Islandia, 3-0 dan Rumania dengan skor 1-0.

Dua hasil positif ini membuat Timnas Jerman menatap optimistis gelaran Piala Eropa 2020 yang akan dimulai 11 Juni sampai 11 Juli.

Advertisement

Namun hal di atas tidak berlaku untuk eks Presiden Bayern Munchen, Uli Hoeness. Dia justru khawatir dengan rekam jejak Der Panser pada Piala Eropa 2020 nanti.

Kekhawatiran pria yang kini menjadi pundit tersebut adalah lantaran Timnas Jerman tidak mempunyai striker murni yang haus gol.

Menurutnya nama-nama Leroy Sane, Serge Gnabry, Timo Werner, dan Kai Havertz merupakan pemain hebat. Tapi tidak ada dari mereka berstatus pemain haus gol.

Uli Hoeness menyebut Timnas Jerman butuh sosok penyerang tajam seperti Miroslav Klose, Horst Hrubesch, dan Gerd Mueller.

"Jika kami memiliki (Robert) Lewandowski, kami akan memenangkan setiap pertandingan. Tapi nyatanya kami tidak punya pemain seperti itu," kata Uli Hoeness.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Pengakuan Joshua Kimmich

Gelandang Bayern Munchen, Joshua Kimmich, berusaha menghalau tendangan gelandang Augsburg, Carlos Gruezo, dalam laga lanjutan Liga Jerman di WWK Arena, Kamis (21/1/2021) dini hari WIB. Bayern Munchen menang 1-0 atas Augsburg. (AFP/Andreas Gebert/pool)

Hanya saja Uli Hoeness berusaha meredakan ketegangan dengan menambahkan bahwa dengan skuad Timnas Jerman ini memungkinkan tim menciptakan banyak peluang untuk cetak gol.

"Saya tidak khawatir karena kami masih bisa menciptakan peluang. Saya akan khawatir jika kami tidak dapat menciptakan peluang," ujar Uli Hoeness.

Pernyataan Uli Hoeness turut ditanyakan kepada gelandang Bayern Munchen, Joshua Kimmich. Dia mengaku daya gedor Timnas Jerman masih harus diperbaiki jelang Piala Eropa 2020.

"Kami harus meningkatkan itu dan membuat segalanya lebih mudah bagi kami," ujarnya.