Bola.com, Jakarta - Partai El Clasico antara Real Madrid kontra Barcelona bakal tersaji pada pekan ke-30 Liga Spanyol. Kali ini, Madrid akan menjamu Barca di Estadio Alfredo Di Stefano, Minggu (11/4/2021) malam WIB.
Real Madrid dan Barcelona sama-sama sedang dalam kondisi onfire. Los Blancos tak terkalahkan dalam 12 laga terakhir di seluruh ajang, dengan perincian 10 kemenangan dan dua hasil imbang.
Sementara itu, Los Cules belum tersentuh kekalahan dalam sembilan pertandingan terakhir. Lionel Messi dkk berhasil memetik tujuh kemenangan dan dua hasil imbang.
Kini, kedua tim sama-sama akan saling berhadapan dan berambisi untuk melanjutkan tren bagus tersebut. Kemenangan juga bakal membuat peluang Madrid dan Barca merengkuh trofi juara La Liga musim ini terbuka lebar.
Sementara itu pemuncak klasemen sementara La Liga, Atletico Madrid, bakal bertandang ke markas Real Betis. Jika pasukan Diego Simeone tergelincir pada pekan ini, mereka dapat digusur Real Madrid atau Barcelona.
Saat ini, Real Madrid berada di posisi ketiga dengan nilai 63, sedangkan Barca di peringkat kedua dengan koleksi 65 poin. Sementara itu, Atletico Madrid menghuni puncak klasemen sementara La Liga dengan 66 poin.
Lantas, siapa kah yang akan meraih kemenangan dan mengkudeta Atletico dari puncak klasemen Liga Spanyol pada pekan ke-30 ini? Apakah Real Madrid atau Barcelona? Layak untuk dinantikan.