3 Amunisi Persija yang Siap Merepotkan Barito Putera pada Perempat Final Piala Menpora 2021

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 10 Apr 2021, 09:15 WIB
Yann Motta, Marc Klok dan Marko Simic. (Bola.com/Dody Iryawan)

Bola.com, Malang - Persija Jakarta akan menghadapi Barito Putera pada laga delapan besar Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4/2021). Duel ini menjadi misi sulit buat Persija menuju semifinal.

Persija Jakarta melaju ke delapan besar dengan predikat juara Grup B Piala Menpora 2021. Adapun Barito Putera merupakan klub kuda hitam yang lolos karena berstatus runner-up Grup A.

Advertisement

Pertandingan delapan besar Piala Menpora 2021 menggunakan sistem gugur. Dengan demikian, kedua tim akan berjuang untuk bisa meraih kemenangan.

Secara materi pemain yang dimiliki, Persija tentu unggul jauh atas Barito Putera. Persija punya kedalaman skuad yang dihuni para pemain berkualitas.

Apalagi dalam laga nanti Persija sudah bisa memainkan Rohit Chand. Pemain asal Nepal itu tentu saja bakal membuat lini tengah Persija semakin sulit ditembus lawan.

Bola.com mencatat ada tiga pemain Persija Jakarta yang bakal memiliki peran penting menentukan nasib di Piala Menpora 2021. Lantas, siapa saja ketiga pemain yang bisa menghadirkan mimpi buruk untuk Barito Putera?

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 4 halaman

Yann Motta

Bek Persija Jakarta, Yann Motta merayakan kemenangan 2-1 atas Bhayangkara Solo FC usai berakhirnya laga matchday ke-3 Grup B Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (31/3/2021). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Yann Motta langsung memegang peran penting di Persija Jakarta pada Piala Menpora 2021. Pemain asal Brasil itu menjadi tembok kukuh di jantung pertahanan klub ibu kota. Memiliki postur 190 cm membuat Motta mampu diandalkan dalam melakukan duel udara.

Yann Motta juga dikenal sebagai pemain yang disiplin. Meskipun pada awal laga di Piala Menpora 2021 dia melakukan blunder karena kesalahan komunikasi.

Namun, evaluasi sudah ditunjukkan dalam dua laga terakhir di mana Yann Motta mampu berkontribusi penting di skuad Persija. Bahkan, pemain berusia 21 tahun tersebut juga bisa diandalkan dalam urusan mencetak gol dengan kekuatan sundulannya.

3 dari 4 halaman

Marc Klok

Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol kedua timnya ke gawang Bhayangkara Solo FC dalam laga matchday ke-3 Grup B Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (31/3/2021). Persija menang 2-1 atas Bhay

Marc Klok merupakan gelandang kreatif yang dimiliki Persija Jakarta. Pemain naturalisasi itu adalah motor serangan dari sektor lini tengah.

Klok juga dikenal sebagai eksekutor tendangan bebas yang andal. Hal itu sudah dibuktikan pada pertandingan sebelumnya di mana bola tendangan sudut yang dilakukannya sukses menjadi gol.

Marc Klok juga merupakan pemain yang memiliki visi bermain dan mampu diandalkan dalam memecah kebuntuan di lini depan. Hal inilah yang membuat Klok punya peran sentral di Persija.

4 dari 4 halaman

Marko Simic

Selebrasi pemain Persija Jakarta, Marko Simic usai berhasil menjebol gawang Borneo FC Samarinda dalam pertandingan Babak Penyisihan Grup B Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang. Sabtu (27/3/2021). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Striker asal Kroasia ini memang belum mampu mendapatkan kembali ketajamannya. Pada penyisihan grup Piala Menpora 2021, Simic hanya berhasil menyumbang satu gol untuk Persija.

Tak bisa dimungkiri, Persija sangat bergantung dengan Simic di lini depan. Laga melawan Barito Putera bisa dijadikan Simic untuk menambah koleksi golnya di Piala Menpora 2021.

Apalagi Simic dikenal sebagai penyerang spesialis turnamen. Hal inilah yang membuatnya berpotensi untuk melanjutkan tradisi sebagai raja turnamen.

Berita Terkait