Liga Spanyol: Ungkit Kekalahan Barcelona dari Real Madrid pada El Clasico Pertama, Apa Kata Ronald Koeman?

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 10 Apr 2021, 12:45 WIB
Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, memberikan arahan kepada pemainnya saat menghadapi Valladolid pada laga lanjutan Liga Spanyol di Jose Zorrilla Stadium, Rabu (23/12/2020) dini hari WIB. Barcelona menang 3-0 atas Valladolid. (AFP/Cesar Manso)

Bola.com, Jakarta - Ronald Koeman sedikit mengungkit El Clasico pertama Barcelona vs Real Madrid di La Liga musim 2020/2021 ini. Pertemuan kedua pada Minggu (11/4/2021) dini hari WIB nanti, 

Kali ini Real Madrid akan jadi tuan rumah, Barca datang berkunjung. Situasinya juga lebih intens, kedua tim sedang bersaing ketat di puncak klasemen sementara La Liga.

Advertisement

Di El Clasico pertama lalu, Barca keok 1-3 di kandang sendiri. Ada insiden penalti dan VAR yang mewarnai laga tersebut, Madrid dinilai lebih diuntungkan.

Kini, menjelang pertemuan kedua besok, Koeman bicara sedikit soal El Clasico pertama lalu. Barca memang berakhir kalah 1-3 di El Clasico pertama lalu, tapi Koeman menegaskan timnya tidak main buruk. Sebaliknya, Barca sempat mengontrol pertandingan sampai akhirnya ada insiden penalti.

"Kami lebih baik [di El Clasico pertama], khususnya sebelum jeda paruh waktu. Lalu, tentu pada akhirnya kami kalah di babak kedua," kata Koeman kepada Marca.

"VAR dan keputusan penalti itu berdampak pada hasil akhir, tapi tidaklah benar bahwa kami main buruk saat itu, dan saat ini kami sudah lebih baik."

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 3 halaman

Main Seperti Biasa

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman tiba di hotel tim di Paris (9/3/2021). Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, meyakini Lionel Messi mampu menciptakan keajaiban saat memimpin timnya menghadapi Paris Saint-Germain pada leg kedua 16 besar Liga Champions di Parc des Princes. (AFP Photo/Franck Fife)

Barca bakal lebih diuntungkan di duel El Clasico kali ini karena Madrid dipastikan kehilangan sejumlah pemain penting seperti Sergio Ramos dan Eden Hazard.

Biar begitu, Koeman meminta timnya bermain seperti biasa saja, tidak perlu berlebihan.

"Tim kami punya banyak kesempatan sepanjang musim, kami telah mengembangkan finishing kami, pertahanan kami, perubahan sistem kami dalam permainan," sambung Koeman.

"Kami tidak perlu berlebihan, sebab ini Madrid, kami harus memainkan gaya main kami sendiri," tandasnya.

Sumber: Marca

Disadur dari: Bola.net (Richard Andreas, published 10/4/2021)

3 dari 3 halaman

Menang pada El Clasico Bakal ke Puncak Klasemen

Berita Terkait