Jelang Persib Vs Persebaya di Piala Menpora, Pengamanan Stadion Maguwoharjo Ditingkatkan

oleh Vincentius Atmaja diperbarui 11 Apr 2021, 05:00 WIB
Kolase - Piala Menpora, Persib Bandung, Persebaya Surabaya (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Sleman - Stadion Maguwoharjo, Sleman, bakal menjadi arena pertarungan dua tim besar di babak delapan besar Piala Menpora 2021. Persib Bandung akan bersua dengan Persebaya Surabaya di sana pada Minggu (11/4/2021) malam.

Laga tersebut bakal menyita banyak perhatian, termasuk di luar lapangan. Kedua tim memiliki hubungan yang sangat erat di level suporter. Persib dan Persebaya diibaratkan dua bersaudara yang begitu harmonis di kalangan suporter.

Advertisement

Bonek dan Bobotoh punya rasa persaudaraan yang erat, tanpa ada sedikitpun permusuhan. Kedua kelompok suporter pun kerap saling bersilaturahmi saat tim kesayangan mereka berhadapan di lapangan hijau.

Namun, situasinya akan berbeda dalam laga krusial di Stadion Maguwoharjo nanti. Tidak lepas dari aturan main yang memang tidak melibatkan suporter atau penonton yang masuk ke stadion. Sebagai bentuk protokol kesehatan yang harus ditegakkan dalam masa pandemi COVID-19.

Hal itu dipastikan oleh panitia pelaksana pertandingan setempat, yang sebelumnya melakukan rapat koordinasi dengan Polda DIY maupun PT Liga Indonesia Baru (PT LIB). Bakal ada upaya pencegahan yang ketat, terutama oleh kepolisian DIY dan Sleman.

"Hasil rakor kemarin, laga Persib dan Persebaya cukup mendapatkan atensi atau perhatian dari sisi keamanan untuk mengantisipasi kehadiran teman-teman suporter, mohon maaf untuk yang nekat. Kemudian kepolisian menyisir di sekitar Stadion Maguwoharjo. Sejauh ini nihil untuk suporter yang nekat," ujar ketua panpel Sleman, Tri Mulyanta kepada Bola.com, Sabtu (10/4/2021).

"Sampai saat ini sangat steril dan terkendali. Sejak awal memang suporter tidak diperkenankan datang ke stadion," lanjutnya.

Video

2 dari 2 halaman

Menyisir Beberapa Kali

Stadion Maguwoharjo yang menjadi tuan rumah penyisihan grup D Piala Menpora 2021. (Bola.com/Vincentius Atmaja)

Tri Mulyanta menambahkan kepolisian bakal berpatroli di wilayah terluar atau sekitar Stadion Maguwoharjo. Patroli dilakukan untuk mencegah kelompok suporter yang ngeyel datang atau bergerombol untuk nonton bareng.

"Memang ada perhatian khusus, dari pihak kepolisian yang berkoordinasi dengan panpel. Setiap satu hingga satu setengah jam sekali, lokasi area Stadion disisir, seperti di wilayah Tajem dan lapangan Kayen. Memastikan tidak ada kerumunan suporter yang nekat," ujar Tri Mulyanta.

Sementara itu, pihaknya memastikan kondisi Stadion Maguwoharjo sudah sangat siap digunakan untuk duel Persib kontra Persebaya nanti. Mengingat hanya satu pertandingan yang digelar, membuat fasilitas pendukung seperti ruang ganti dan lapangan tidak terkendala.

Berita Terkait