Bola.com, London - Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho membentak seorang reporter menjelang pertandingan kontra Manchester United di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (11/4/2021).
Mourinho mengecam jurnalis Sky Sports, Geoff Shreeves ketika ia ditanya apakah Tottenham Hotspur baik-baik setelah perjuangan mereka baru-baru ini.
Jurnalis tersebut mempertanyakan situasi di Spurs, misalnya ruang ganti yang terbelah dan rumor Harry Kane ingin meninggalkan klub.
"Saya tidak mengerti mengapa Anda bertanya kepada saya, karena selama seminggu orang menulis dan berbicara seolah-olah mereka tahu segalanya," kata Mourinho.
"Jadi, saya tidak mengerti mengapa Anda bertanya kepada saya, kecuali Anda ragu tentang apa yang dibicarakan kolega Anda sepanjang minggu?" sindir Jose Mourinho.
Video
Soal Harry Kane
Jose Mourinho sensitif ketika ada rumor-rumor miring terkait Tottenham Hotspur. Saat ini, sebelum duel kontra MU, Son Heung-min dkk. masih tertahan di posisi ketujuh dengan 49 poin.
Selain rumor perpecahan tim, gosip transfer Harry Kane juga membuat Mourinho sewot. Harry Kane dikaitkan dengan pintu keluar Tottenham Hotspur. Sang striker dikabarkan ingin mencari pelabuhan baru demi meraih gelar.
Namun, Spurs kabarnya tak akan dengan mudah melepas Kane. Mereka ogah menjual Kane ke klub rival Liga Inggris. Sedangkan untuk klub luar, Spurs mematok harga Kane mencapai 175 juta pounds atau Rp 3,5 triliun.
Harry Kane belum mengoleksi gelar meskipun telah menyumbangkan 218 gol untuk Tottenham Hotspur. Jangankan trofi Liga Inggris, untuk masuk empat besar saja amat sulit.
Sumber: Sky Sports via Triball Football
Baca Juga
Dapat Panggilan Mengikuti TC Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Bek Persebaya U-20 Siapkan Mental
Cara Beto Goncalves Putar Uang dari Sepak Bola: Bisnis Kos-kosan 20 Pintu di Brasil hingga PT di Indonesia
2 Klub Penyumbang Pemain Terbanyak untuk Skuad Sementara Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Nama dan Potensi Baru