Piala Menpora: Tahu Isi Dapur Persib, Kim Kurniawan Soroti Kecepatan Sayap Maung Bandung

oleh Vincentius Atmaja diperbarui 15 Apr 2021, 20:45 WIB
Gelandang baru PSS Sleman, Kim Jeffrey Kurniawan. (Dok PSS Sleman)

Bola.com, Sleman - Laga semifinal yang mempertemukan Persib Bandung kontra PSS Sleman bakal menjadi momen spesial bagi Kim Jeffrey Kurniawan. Gelandang PSS itu harus bertempur melawan mantan timnya.

Pertandingan leg pertama digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (16/4/2021) malam. Pertemuan kedua dihelat tiga hari kemudian di Solo.

Advertisement

Betapa istimewanya duel nanti bagi Kim Kurniawan lantaran sudah beberapa tahun terakhir membela panji-panji Maung Bandung (julukan Persib). Kini dia harus menghadapi Persib Bandung sebagai lawan. 

Kim Kurniawan menjadi bagian dari Persib sejak 2016. Kiprahnya hampir mirip dengan pelatihnya di PSS, Dejan Antonic, yang memang pernah bekerja sama dengannya baik dengan Pelita Bandung Raya dan Persib.

Selama dalam kurun waktu empat tahun bermain untuk Persib, ia memiliki banyak kenangan. Pemain berusia 31 tahun tersebut siap secara profesional untuk dapat membawa PSS mengalahkan mantan timnya nanti, sekaligus mengamankan tiket final Piala Menpora.

"Laga yang spesial untuk saya, yaitu melawan mantan tim. Luar biasa dan meningkatkan motivasi saya lebih tinggi," ungkap Kim Kurniawan dalam konferensi pers menjelang pertandingan di Sleman, Kamis (15/4/2021).

"Walaupun sedikit kelelahan kemarin di Bandung menjalani laga penyisihan grup dan delapan besar, kami semua pemain sudah kembali siap bertempur melawan Persib Bandung," kata pemain blasteran Jerman-Indonesia itu.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Kecepatan Pemain Sayap

Kim Jeffrey Kurniawan dan Irfan Bachdim berlatih bersama PSS Sleman. (Dok PSS)

Kim Kurniawan mulai menarik perhatian dan mendapat kepercayaan pelatih Dejan Antonic di turnamen ini. Ia selalu tampil sejak babak penyisihan grup dengan menepati posisi sebagai gelandang jangkar.

Satu di antaranya kontribusinya sejauh ini adalah ikut mengantar PSS mengamankan tiket semifinal. Kim Kurniawan sukses menjadi algojo dalam adu tendangan penalti ke gawang Bali United.

Meski demikian, secara khusus Kim Kurniawan mengetahui seluk beluk atau dapur permainan Persib di bawah naungan Robert Alberts. Ia menyoroti permainan cepat Persib terutama dari kedua sayap yang wajib diwaspadai timnya.

"Kualitas mereka selalu merata setiap musim. Hal yang perlu diwaspadai adalah penyerang dan pemain sayap mereka yang punya kecepatan tinggi," lanjut dia.

"Harus mengontrol mereka, fokus ke permainan PSS dan jangan sampai lawan mengembangkan permainan," tegas adik ipar Irfan Bachdim.