Bola.com, Jakarta - Piala Eropa 2020 yang akan digelar pada 11 Juni hingga 11 Juli 2021 sudah dipastikan bakal dimeriahkan 24 tim yang sudah memastikan diri lolos. Dari ke-24 tim tersebut, ada 9 di antaranya berstatus juara di kompetisi yang sama pada edisi-edisi sebelumnya.
Piala Eropa 2020, atau yang kerap disebut Euro 2020, merupakan edisi ke-16 dari turnamen antartim nasional Eropa yang digelar oleh UEFA sejak 1958. Untuk kali pertama dalam perjalanan 63 tahun kompetisi empat tahunan itu digelar, Piala Eropa akan digelar di 12 kota dalam 12 negara berbeda.
Untuk pertama kalinya turnamen ini digelar tanpa tuan rumah tunggal, yang membuat pesta olahraga Eropa ini bakal bisa dinikmati dengan berbagai nuansa kota yang berbeda. Bisa dibilang ke-24 tim peserta akan sangat menikmati atmosfer baru dari turnamen ini.
Dari ke-24 tim yang berpartisipasi di Piala Eropa kali ini, ada dua tim yang berstatus sebagai tim debutan. Keduanya adalah Finlandia yang untuk pertama kali lolos ke Piala Eropa dengan berstatus runner-up Grup J saat menjalani kualifikasi, dan Makedonia Utara yang lolos dari babak play-off.
Sementara 22 tim lain sudah memiliki pengalaman tampil di Piala Eropa, termasuk Wales dan Slovakia yang baru merasakan debut mereka pada 2016 lalu. Wales lolos sebagai runner-up Grup E, sementara Slovakia lolos lewat jalur play-off.
Artinya ada 20 tim yang punya pengalaman lebih dari sekali tampil di Piala Eropa. Dari ke-20 tim tersebut, tercatat ada 9 tim yang pernah meraih trofi juara di kompetisi yang dijalankan UEFA dari 1958 tersebut.
Tentu menarik untuk dinanti, apakah satu di antara 9 tim tersebut akan ada yang menambah koleksi juara mereka? Atau justru muncul juara baru dalam Piala Eropa 2020 yang digelar pada musim panas 2021 itu?
Video
Jerman dan Spanyol Pemegang Trofi Terbanyak
Dari 9 tim peserta Piala Eropa 2020 yang pernah meraih trofi juara, ada dua tim yang berstatus sebagai pengoleksi trofi Euro terbanyak dalam sepanjang sejarah. Dua tim tersebut adalah Timnas Jerman dan Timnas Spanyol.
Spanyol yang merupakan juara Grup F dalam kualifikasi Piala Eropa 2020, merupakan pemegang gelar juara Euro 1964, 2008, dan 2012. La Furia Roja, julukannya, meraih tiga gelar juara dalam 10 kali keikutsertaannya dalam turnamen tersebut hingga saat ini.
Bahkan Spanyol berhasil menjadi satu-satunya tim peserta di Euro 2020 yang pernah meraih gelar back to back pada 2008 dan 2012, di mana itu memang menjadi era keemasan Timnas Spanyol yang juga menjuarai Piala Dunia 2010.
Selain Spanyol, Jerman juga merupakan tim dengan pengoleksi gelar juara terbanyak di Euro. Die Mannschaft pertama kali menjadi juara Eropa pada 1972. Kemudian mereka kembali meraih gelar juara pada edisi 1980 dan 1996.
Sebaran Jumlah Trofi Peserta Euro 2020 (Euro 2021)
3 gelar juara
- Spanyol (1964, 2008, 2012)
- Jerman (1972, 1980, 1996)
2 gelar juara
- Prancis (1984, 2000)
1 gelar juara
- Italia (1968)
- Rusia (1960)
- Belanda (1988)
- Portugal (2016)
- Denmark (1992)
- Republik Ceska (1976)