Bola.com, Jakarta - Duel panas bakal tersaji dalam partai puncak Piala Menpora 2021. Pertandingan penentu juara turnamen pramusim itu akan mempertemukan Persija Jakarta dengan Persib Bandung.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa kedua tim ini sering terlibat persaingan panas, meski dilatarbelakangi oleh situasi di luar lapangan. Duel kedua tim ini selalu berlangsung seru lantaran The Jakmania dan Bobotoh Persib memiliki hubungan yang belum mencair.
Partai final Piala Menpora 2021 sendiri bakal digelar dalam dua leg. Pertama, dihelat pada 22 April di Stadion Maguwoharjo, Sleman, selanjutnya digelar 25 April di Stadion Manahan, Solo.
Bertemunya dua tim ini di partai puncak dirasa ideal dan sangat pantas disaksikan dalam laga final. Sebab, materi skuad Persija dan Persib sama-sama dihuni pemain asing dan naturalisasi yang memiliki nama besar.
Persib memiliki masing-masing tiga pemain naturalisasi dan asing. Pemain naturalisasi Maung Bandung adalah Victor Igbonefo, Ezra Walian, dan Esteban Vizcarra. Sedangkan pemain asing merek yaitu Farshad Noor, Nick Kuipers, dan Wander Luiz.
Persija tercatat memiliki dua pemain naturalisasi, yakni Otavio Dutra dan Marc Klok. Sedangkan tiga pemain asing Macan Kemayoran adalah Yann Motta, Marco Motta, dan Marko Simic.
Dari nama-nama itu, deretan gelandang kedua tim diprediksi bakal melahirkan persaingan seru. Dengan kerap menampilkan formasi 4-4-2 atau 4-4-1-1, ada dua gelandang yang akan bertarung di lapangan tengah.
Sebagai ruh permainan, mereka bakal adu pintar dan skill pada dua leg final Piala Menpora 2021. Yuk scroll ke bawah untuk mengetahui ulasan Bola.com.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Marc Klok vs Esteban Vizcarra
Marc Klok selalu menjadi sentral pemainan Persija. Menempati posisi gelandang tengah, pemain naturalisasi berdarah Belanda ini sosok yang punya peran dalam mengalirkan bola dari belakang ke depan.
Hampir di setiap pertandingan gelandang berusia 28 tahun mencatatkan sebagai pemain dengan catatan umpan berhasil terbanyak. Akurasi umpan yang dimilikinya membuatnya sebagai pembeda dalam setiap pertandingan.
Klok telah tampil dalam enam pertandingan dengan membukukan satu gol serta dua assist. Catatan statistik itu cukup apik untuk bisa memberi ancaman terhadap Persib.
Sedangkan Esteban Vizcarra sendiri termasuk gelandang serang kreatif yang juga mampu menjembatani rekan-rekannya ke lini depan. Dia telah tampil dalam lima dari enam pertandingan yang dimainkan Persib di Piala Menpora 2021.
Pemain naturalisasi berdarah Argentina itu menorehkan satu gol dan satu assist. Catatan statistiknya mungkin hanya kalah sedikit dari Klok. Dengan kualitasnya masing-masing, persaingan kedua pemain ini diprediksi akan berlangsung panas.
Rohit Chand vs Farshad Noor
Rohit Chand sendiri sebenarnya pemain yang baru kembali bergabung ke Persija sejak fase gugur. Dia hanya membukukan tiga penampilan yang semuanya memiliki dampak penting untuk tim Macan Kemayoran.
Pemain berpaspor Nepal ini membukukan 95 umpan sukses. Kualitasnya sebagai gelandang bertahan juga cukup apik dibuktikan dengan 11 tekel, 19 intersep, dan 12 sapuan. Perannya sangat terlihat dengan catatan tak pernah kebobolan Persija saat Rohit Chand dimainkan.
Sedangkan Farshad Noor tergolong sebagai pemain pendatang baru yang juga langsung nyetel dengan permainan Persib. Kapten Timnas Afghanistan itu tercatat tampil dalam lima pertandingan di Piala Menpora 2021.
Catatan statistiknya tidak sementereng Rohit Chand. Namun, kemampuannya dalam membawa bola di lini tengah menjadi nilai plus. Total sebanyak 63 umpan sukses yang dibukukannya bersama Maung Bandung.
Kualitas yang dimiliki oleh dua gelandang ini juga berpotensi melahirkan pertarungan sengit perebutan bola di lini tengah.
Baca Juga
Menuju Piala AFF 2024, Timnas Indonesia TC di Bali pada 26 November hingga 5 Desember 2024: 4 Hari Jelang Laga Pertama Tandang ke Myanmar
Update 25 Pemain Timnas Indonesia Menuju Piala AFF 2024: Justin Hubner, Rafael Struick, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam
Piala AFF 2024: Timnas Vietnam TC Intensif 10 Hari di Korsel, Jajal Klub K League 1 dan 2