Liga Italia: Juventus Serius Ingin Sabotase Rencana Hans Dieter Flick Melatih Timnas Jerman

oleh Ario Yosia diperbarui 23 Apr 2021, 20:50 WIB
Bayern Munchen - Hans-Dieter Flick (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Juventus menseriusi rencana menggaet, Hans-Dieter Flick yang baru saja mengumumkan keinginannya untuk pergi dari Bayern Munchen posisinya pada akhir musim. Flink dikabarkan berniat melatih Timnas Jerman.

Flick mengumumkan akhir pekan lalu bahwa dia telah meminta Bayern untuk mengakhiri kontraknya, yang masih tersisa dua tahun, di musim panas.

Advertisement

Raksasa Bavaria mengkritik keputusan pelatih berusia 56 tahun itu. Namun, mereka masih terus membujuk agar pelatih  yang mempersembahkan enam gelar (termasuk Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub) musim lalu tetap bertahan.

Flick diperkirakan akan menggantikan Joachim Low sebagai pelatih kepala Die Mannschaft yang sudah menyatakan bakal mundur usai Euro 2020.

Namun, Bild mengklaim bahwa Flick tidak akan kekurangan tawaran di level klub, dengan Juventus di antara mereka yang menunggu untuk menerkam.

Juventus diyakini mulai gerah dengan kinerja Andrea Pirlo yang membuat Juventus besar kemungkinan kehilangan trofi Serie A musim ini. Hans-Dieter Flick sosok yang ideal untuk mewujudkan mimpi Juventus menjuara Liga Champions.

Mereka rela mengeluarkan duit gede untuk membatalkan kesepakatan antara Hans-Dieter Flick dengan Timnas Jerman.

Video

2 dari 3 halaman

Bayern Masih Menolak

Pelatih Bayern Munchen, Hansi Flick, mengangkat trofi juara Bundesliga usai melawan Wolfsburg di Volkswagen Arena, Sabtu (27/6/2020). Kemenangan itu membuat Bayern kokoh di puncak klasemen sekaligus mengunci gelar juara Bundesliga. (AP/Kai Pfaffenbach)

Bayern Munchen memberikan pernyataan resmi terkait rumor masa depan sang pelatih, Hansi Flick, yang sempat menyatakan bakal mundur dari posisinya pada akhir musim nanti. Bayern Munchen tidak menyepakati klaim sepihak Hansi Flick yang ingin mundur.

Hansi Flick menjabat sebagai pelatih kepala Bayern Munchen pada November 2019. Dia menggantikan peran Niko Kovac yang dipecat setelah dinilai gagal menghadirkan prestasi sesuai harapan direksi klub.

Pada musim 2019/2020 lalu, Hansi Flick memberikan enam gelar juara kepada Bayern Munchen. Satu yang paling monumental adalah menjadi juara Liga Champions. Bayern Munchen menang dengan skor 1-0 atas PSG di final Liga Champions.

Akhir pekan lalu, setelah laga kontra Wolfsburg, Hansi Flick membuat pengumuman  mengenai keputusannya mundur dari posisi sebagai pelatih Bayern Munchen. Bahkan Hansi Flick mengaku sudah bicara dengan para pemain terkait keputusan tersebut.

Namun, Bayern Munchen kemudian menyanggah pernyataan Hansi Flick itu. Die Roten memastikan belum ada kesepakatan Keputusan yang diambil Hansi Flick adalah respons satu pihak saja.

"Pelatih kepala Bayern Hansi Flick mengumumkan keinginannya mengakhiri kontraknya yang berlaku hingga Juni 2023, pada akhir musim ini," tulis Bayern Munchen dalam situs resmi klub.

"Bayern Munchen tidak menyetujui komunikasi sepihak yang dikeluarkan Hansi Flick dan akan melanjutkan pembicaraan setelah pertandingan di Mainz, sesuai kesepakatan," lanjut pernyataan tersebut.

Sumber: Sportsmole

3 dari 3 halaman

Yuk, intip posisi Juventus di klasemen Serie A

Berita Terkait