Bola.com, Malang - Perburuan pelatih kepala dan pemain asing Arema FC tidak berjalan mulus. Dua nama yang menjadi target Singo Edan memilih bertahan bersama klub lamanya, yaitu pelatih Angel Alfredo Vera dan gelandang asing Brian Ferreira.
Angel Alfredo Vera memilih untuk memperpanjang kontraknya bersama Persiba Balikpapan beberapa hari lalu. Seperti halnya Alfredo, Brian Ferreira memilih bertahan di Persela Lamongan untuk Liga 1 2021.
Muncul indikasi nama besar Arema FC sudah mulai pudar. Secara gengsi dan prestasi, sebenarnya Persiba dan Persela boleh dibilang masih berada di bawah Arema FC. Namun, dua nama tersebut tidak menerima pinangan Singo Edan.
Padahal secara finansial, Arema FC sudah tidak pernah ada tunggakan gaji dalam beberapa tahun terakhir. Namun, Arema memang sudah tidak lagi jor-joran ketika memberikan nilai kontrak kepada para pemainnya.
Namun, General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, membantah jika timnya disebut kehilangan nama besar. Arema FC masih diminati, banyak pelatih dan pemain yang ditawarkan oleh agen kepada Singo Edan, sehingga mereka tidak terlalu pusing mencari penggantinya.
Selain itu, Arema FC juga masih masuk 4 besar klub dengan rating tertinggi dalam siaran langsung televisi, tentunya setelah Persija Jakarta, Persib Bandung, dan Persebaya Surabaya. Itu menjadi bukti bahwa Singo Edan masih punya nama besar.
"Arema FC masih punya daya tarik. Dalam rating televisi, masuk empat besar. Tawaran pemain atau pelatih masih ada," jelas Ruddy Widodo.
Video
Penjelasan Soal Angel Alfredo Vera dan Brian Ferreira
Dari lepasnya Alfredo dan Brian, Arema FC menjelaskan ada kasuss yang berbeda dari dua nama tersebut. Untuk sang pelatih, sejak awal manajemen klub tidak pernah menyebutkan identitasnya.
"Kami tidak pernah menyebut nama pelatih. Kalau menyebut, ternyata yang bersangkutan tidak bisa bergabung, khawatir itu jadi mengecewakan," ujar Ruddy.
Artinya, Arema FC belum mengakui jika Alfredo adalah pelatih bidikannya. Arema FC masih berkomitmen untuk menunggu izin dari Polri untuk penyelenggaraan Liga 1.
Saat ini PSSI sudah memutuskan kompetisi digelar mulai 3 Juli mendatang. Sementara Alfredo memilih bertahan di Persiba karena manajemen memberikan perpanjangan kontrak lebih awal.
Sementara untuk Brian, Arema FC mengaku berkomunikasi dengan agennya. Soal nilai kontrak sudah ada kecocokan. Namun, sang pemain ternyata sudah memperpanjang kontraknya dengan Persela yang dibelanya sejak 2020.
Pemain kelahiran Argentina berpaspor Irak ini hanya bergabung Persela di Liga 1. Saat pramusim, seperti Piala Menpora, dia tidak bergabung bersama tim.