Hasil Lengkap Piala Menpora 2021 dari Penyisihan Grup sampai Final: Rajanya Persija Jakarta

oleh Hendry Wibowo diperbarui 26 Apr 2021, 06:15 WIB
Rapor Pemain Persija Jakarta di semifinal Piala Menpora 2021 leg kedua. (Bola.com/Dody Iryawan)

Bola.com, Jakarta - Tuntas sudah gelaran turnamen pramusim bertajuk Piala Menpora 2021. Laga leg kedua final antara Persija Jakarta versus Persib Bandung hari Minggu (26/04/2021), mengakhiri turnamen sepak bola pertama di Tanah Air sejak era pandemi COVID-19 ini.

Pada laga ini, Persija Jakarta menang 2-1 dan memastikan keluar sebagai juara setelah unggul agregat 4-1. Tidak hanya gelar juara yang berhak mengangkat trofi Piala Menpora 2021 dan uang tunai senilai Rp 2 miliar.

Advertisement

Adanya penghargaan individu juga melengkapi kesuksesan Persija Jakarta.Gelandang Persija, Marc Klok, juga dinobatkan sebagai pemain terbaik turnamen Piala Menpora 2021.

Ia berperan besar dalam pencapaian Persija ke tangga juara. "Alhamdulillah semua saya dapatkan tak lepas sari dukungan rekan-rekan pemain dan pelatih juga," lanjut eks pemain PSM Makassar itu.

Sementara itu, tim PSIS Semarang ikut menyumbangkan satu pemainnya yang mendapat penghargaan individu, yakni bek sayap berusia 18 tahun, Pratama Arhan Alif Rifai yang dinobatkan sebagai pemain muda terbaik Piala Menpora 2021.

Adapun beberapa penghargaan diberikan usai pertandingan, seperti PSM Makassar yang mendapat penghargaan tim fair play. Hingga Assanur Rijal (Persiraja Banda Aceh) sebagai pencetak gol terbanyak.

Yuk scroll ke bawah untuk melihat hasil lengkap pertandingan Piala Menpora 2021 dari penyisihan grup sampai final.

 

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 5 halaman

Hasil Penyisihan Grup

Piala Menpora - Ilustrasi Logo ver 2 (Bola.com/Adreanus Titus)

Grup A

  • Arema FC 1-1 Persikabo 1973
  • PSIS Semarang 3-3 Barito Putera
  • Persikabo 1973 1-3 PSIS Semarang
  • Barito Putera 2-1 Arema FC
  • Barito Putera 2-2 Persikabo 1973
  • Arema FC 2-3 PSIS Semarang

Grup B

  • Bhayangkara Solo FC 1-0 Borneo FC Samarinda
  • Persija Jakarta 0-2 PSM Makassar
  • PSM Makassar 1-1 Bhayangkara Solo FC
  • Borneo FC Samarinda 0-4 Persija Jakarta
  • Borneo FC Samarinda 2-2 PSM Makassar
  • Persija Jakarta 2-1 Bhayangkara Solo FC

Grup C

  • Madura United 2-1 PSS Sleman
  • Persebaya Surabaya 2-1 Persik Kediri
  • PSS Sleman 0-0 Persela Lamongan
  • Madura United FC 1-2 Persebaya Surabaya
  • Persik Kediri 0-1 PSS Sleman
  • Persela Lamongan 1-1 Madura United
  • Persik Kediri 2-1 Madura United
  • Persebaya Surabaya 0-0 Persela Lamongan
  • Persela Lamongan 2-2 Persik Kediri
  • PSS Sleman 1-0 Persebaya Surabaya

Grup D

  • Persiraja Banda Aceh 3-1 Persita Tangerang
  • Persib Bandung 1-1 Bali United
  • Bali United 2-0 Persiraja Banda Aceh
  • Persita Tangerang 1-3 Persib Bandung
  • Persita Tangerang 1-1 Bali United
  • Persib Bandung 2-1 Persiraja Banda Aceh
3 dari 5 halaman

Hasil Perempat Final

PSM Makassar sukses menyarangkan semua tendangan penalti melalui empat eksekutor, yaitu Hasyim Kipuw, Rasyid Bakri, Abdul Rachman, dan Sutanto Tan. (Foto: Bola.com/Arief Bagus)
  • PSIS 0-0 (Adu penalti 2-4) PSM Makassar
  • Persija Jakarta 1-0 Barito Putera
  • Persib Bandung 3-2 Persebaya Surabaya
  • PSS Sleman 0-0 (Adu penalti 4-2) Bali United
4 dari 5 halaman

Hasil Semifinal

Pemain Persija Jakarta, Marc Klok (kiri) mengontrol bola dibayangi pemain PSM Makassar, Sutanto Tan dalam laga leg kedua semifinal Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (18/4/2021). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Persib Bandung vs PSS Sleman

  • Leg 1: 2-1
  • Leg 2: 1-1

Persija Jakarta vs PSM Makassar

  • Leg 1: 0-0
  • Leg 2: 0-0 (Adu penalti 4-3)
5 dari 5 halaman

Perebutan Posisi 3 dan Final

Pemain Persija Jakarta melakukan selebrasi usai menjuarai Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/4/2021). Persija menekuk Maung Bandung 2-1. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Perebutan Posisi 3

  • PSM 1-2 PSS Sleman

Final

Persija Jakarta Vs Persib Bandung

  • Leg 1: 2-0
  • Leg 2: 2-1

Berita Terkait