Euro 2020 (Euro 2021): Makna di Balik Julukan Timnas Belgia, Setan Merah

oleh Hendry Wibowo diperbarui 10 Mei 2021, 13:07 WIB
Timnas Belgia. (AFP/John Thys)

Bola.com, Jakarta - Bisa dibilang semua klub sepak bola memiliki julukan. Julukan ini diberikan bukan sembarangan.

Semua julukan dipastikan punya makna khusus dan sudah menjadi ciri khas tim tersebut. Hal ini turut berlaku untuk Timnas Belgia yang akan mentas di Euro 2020 yang baru bisa digelar pada tahun 2021.

Advertisement

Timnas Belgia mendapat julukan Setan Merah, persis seperti tim papan atas Premier League, Manchester United.

Di Belgia, ada tiga bahasa yang digunakan yaitu Belanda, Prancis, dan Jerman. Jadi publik di sana mengenal tim ini dengan julukan De Rode Duivels, Les Diables Rouges, atau Die Roten Teufel.

Tiga bahasa di atas berarti The Reds Devils atau dalam bahasa Indonesia, Setan Merah. Lantas apa alasan Belgia dijuluki Setan Merah?

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Makna Setan Merah

Striker Timnas Belgia Romelu Lukaku merayakan golnya ke gawang San Marino dalam lanjutan laga Grup I Kualifikasi Piala Eropa 2020 di Stade Roi Baudouin, Jumat (11/10/2019) dini hari WIB.(AP Photo/Francisco Seco)

Semua bermula pada tahun 1905. Kala itu digelar pertandingan bertajuk Low Countries Derby yang mempertemukan antara Timnas Belgia dengan Belanda.

Media Belanda saat itu memberitakan skuad Belgia mempersiapkan pertandingan penuh gengsi ini bak: worked like devils (bekerja seperti setan).

Lalu mengingat kostum Timnas Belgia berwarna merah, oleh karena itulah muncul julukan Setan Merah yang bertahan sampai sekarang.

Sumber: UEFA