3 Pemain Hebat dari Persipura tapi Diacuhkan Timnas Indonesia: Ada yang Baru Pulang dari Liga Thailand

oleh Hendry Wibowo diperbarui 09 Mei 2021, 03:45 WIB
Ilustrasi - 3 pemain Persipura Tidak Dipanggil Timnas (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Persipura Jayapura dikenal sangat rajin menyumbangkan pemain-pemainnya ke Timnas Indonesia. Kehadiran pemain dari ujung Timur Indonesia kerap menjadi sorotan. 

Karena mereka seakan punya gaya main yang menjadi ciri khas tersendiri sehingga menjadi pembeda kekuatan Timnas Indonesia. Siapa tidak kenal sosok Boaz Solossa, Ian Louis Kabes sampai Imanuel Wanggai.

Advertisement

Kemampuan ketiganya dalam menembus pertahanan lawan lewat kecepatan dan kelincahan tentunya begitu dirindukan para suporter Timnas Indonesia. 

Hanya saja dalam pemanggilan terkini, coach Shin Tae-yong justru tidak memanggil satu pun pemain dari Persipura. Padahal jika melihat skuad asuhan Jacksen F Tiago, tim ini mempunyai banyak pemain potensial dan masih berusia muda. 

Siapa saja mereka? Yuk scroll ke bawah untuk melihat tiga pemain Persipura dengan kemampuan hebat tapi diacuhkan oleh Timnas Indonesia.  

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 4 halaman

1. Todd Rivaldo Ferre

Pemain Timnas Indonesia, Todd Rivaldo Ferre, berpose usai latihan di Lapangan ABC Senayan, Jakarta, Kamis (22/2/2018). Latihan ini dilakukan untuk persiapan Piala AFF U-18 2018 dan Piala Asia U-19 2018. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Pemain kelahiran 15 Maret 1999 ini sangat layak mendapat kesempatan dipanggil ke Timnas Indonesia. Dia pernah menjadi pemain muda terbaik Liga 1 2019 bersama Persipura.

Gaya mainnya yang lincah dan punya kecepatan merupakan ciri khas dari seorang Todd Rivaldo Ferre. Dia juga baru saja menyelesaikan masa peminjamannya di klub Liga 2 Thailand, Lampang FC.

Meski hanya tiga bulan berkiprah di sana, Todd Rivaldo Ferre yang baru bergabung pada putaran kedua kompetisi, mengaku banyak mendapatkan pengalaman berharga.

Hanya saja ia sempat punya masalah indisipliner saat menjalani TC bersama Timnas Indonesia U-22 tahun 2019 lalu.

3 dari 4 halaman

2. Gunansar Mandowen

Satu di antara pemain baru yang dipanggil ke TC Timnas Indonesia U-19, Gunansar Mandowen (kanan). (Bola.com/Ronald Seger Prabowo)

Junior Todd Rivaldo Ferre, Gunansar Mandowen juga layak diberikan kesempatan dipanggil ke Timnas Indonesia. Apalagi usianya masih terbilang muda, 20 tahun yang tentunya bisa bermain di SEA Games nanti.

Seperti Todd Rivaldo Ferre, Gunansar Mandowen juga tipe striker yang lincah dan memiliki tubuh mungil, 161 cm. Aksinya di kotak penalti lawan bisa membuat lawan kesulitan.

Hanya saja seperti Todd Rivaldo Ferre, Gunansar Mandowen juga punya rekam jejak insipliner bersama Timnas Indonesia U-22 pada tahun 2019 silam.

4 dari 4 halaman

3. Muhammad Tahir

Gelandang Persipura, Muhammad Tahir, mengontrol bola saat melawan Bhayangkara FC pada laga Liga 1 Indonesia di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (9/9/2017). Bhayangkara FC menang 2-1 atas Persipura. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Ruh permainan Persipura Jayapura di lini tengah. Peran Muhammad Tahir hampir pada setiap laga Mutiara Hitam begitu mencolok. Posisi starter seakan langganan buatnya.

Usia Muhammad Tahir juga terbilang sedang berada pada periode emas, 27 tahun. Hanya saja pandemi COVID-19 yang menghentikan kompetisi plus Persipura tidak ikut Piala Menpora, membuat kemampuan terkini gelandang pekerja keras ini belum diketahui.

Yang pasti akhir tahun 2019 lalu, sosok Muhammad Tahir sempat dipanggil masuk ke Timnas Indonesia.

 

 

Berita Terkait