Thiago Silva Berharap Jumpa AC Milan di Liga Champions Musim Depan

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 11 Mei 2021, 10:45 WIB
Bek Chelsea, Thiago Silva, melakukan tendangan salto saat melawan Real Madrid pada laga semifinal Liga Champions di Stadion Alfredo di Stefano, Rabu (28/4/2021). Kedua tim bermain imbang 1-1. (AFP/Javier Soriano)

Bola.com, Jakarta - Bek tengah Chelsea, Thiago Silva, mengungkapkan harapannya untuk bisa berjumpa AC Milan di Liga Champions musim depan. Hal itu tak lepas dari sudah cukup lama Rossoneri tidak tampil di kompetisi Elite Eropa itu.

Selain itu, Thiago Silva juga pernah menghabiskan 3,5 musim bermain bersama AC Milan sebelum pindah ke Paris Saint-Germain (PSG) pada 2012.

Advertisement

Sejak kepindahannya dari AC Milan ke PSG, hingga kini ia berseragam Chelsea, Thiago Silva belum pernah merasakan reuni bersama Rossoneri karena tim Italia itu kerap gagal lolos ke Liga Champions.

"Saya sudah memikirkan mengenai momen ini sejak saya meninggalkan Milan. Saya terus berpikir mengenai lolosnya AC Milan ke Liga Champions setiap tahun," ujar Thiago Silva kepada Sky Sport Italia.

"Mungkin kini sudah mendekati. Saya melihat pertandingan melawan Juventus. AC Milan memainkan pertandingan yang luar biasa dan pantas menang. Saya pikir mereka layak lolos ke Liga Champions. Mereka menjalani musim yang luar biasa dan pantas mendapatkannya setelah melihat apa yang mereka lakukan dalam enam hingga tujuh bulan terakhir."

"Saya tetap seorang penggemar Milan. Saya berharap bisa menghadapi Milan dan kembali ke San Siro, di mana itu adalah stadion yang istimewa bagi saya," lanjut Thiago Silva.

Video

2 dari 2 halaman

Turut Bersedih Melihat Rekan di Juventus

Brahim Diaz dari AC Milan, kiri, mencetak gol selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Juventus dan Milan, di Stadion Juventus di Turin, Italia, Minggu, 9 Mei 2021. (Tano Pecoraro / LaPresse via AP)

Meski senang melihat performa AC Milan ketika menang telak 3-0 atas Juventus dalam laga giornata 35 Serie A, Senin (10/5/2021) dini hari WIB, Thiago Silva juga bersimpati terhadap rekan-rekan yang pernah bermain bersamanya dan kini berada di Juventus.

"Saya sedikit sedih untuk teman-teman saya pemain asal Brasil di Juventus: Danilo, Alex Sandro, Arthur. Bahkan Gigi (Buffon), kami bermain bersama di Paris," ujar Thiago Silva.

Kini Thiago Silva punya kesempatan untuk menjuarai Liga Champions sebelum harapannya menghadapi AC Milan pada musim depan bisa terwujud. Chelsea yang dibelanya akan tampil di final Liga Champions menghadapi Manchester City.

Sumber: Football Italia

Berita Terkait