Pengalaman Seru Mantan Pelatih Kiper Arema Gabung RANS Cilegon FC: Sampai Ganti Panggilan Ahmad

oleh Iwan Setiawan diperbarui 13 Mei 2021, 10:00 WIB
Ferdiansyah, kiper Persela saat mengikuti sesi latihan yang dipimpin pelatih penjaga gawang Arema FC, Yanuar ‘Begal’ Hermansyah. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Bola.com, Malang - Klub Liga 2 Indonesia, RANS Cilegon FC kental dengan aroma selebritis. Beberapa artis papan atas terlibat mengelola klub ini. Seperti Raffi Ahmad, Darius Sinatria dan beberapa nama lainnya.

Itu membuat kemasan tim ini terlihat lebih keren. Maklum, dari sisi performance di luar lapangan pemain, pelatih dan semua yang terlibat lebih diperhatikan.

Advertisement

Hal itu diakui pelatih kiper Rans Cilegon, Yanuar ‘Begal’ Hermansyah. Pria asal Malang ini sudah lebih dari sebulan bekerja di sana.

“Memang ada bedanya di luar lapangan, performa diperhatikan. Tapi kalau di lapangan, sama saja. Kami tetap mengejar prestasi,” kata mantan pelatih kiper Arema FC ini.

Selain pernampilan lebih diperhatikan, ada satu hal lain yang dirasakan dalam rutinitas latihan. Banyak kameramen yang datang untuk membuat vlog di YouTube.

“Kalau latihan, Hamka ada kamera, Darius, Rans juga punya sendiri. Banyak pokoknya. Itu mungkin hal lain yang berbeda,” lanjutnya.

Seperti diketahui, para selebritis yang mengelola Rans masing-masing punya channel youtube pribadi. Ternyata, rutinitas latihan di tim ini juga lumayan diminati. Mereka rutin membuat vlog di setiap latihan.

Begal tidak merasa terganggu dengan hal itu. Dia justru terbiasa dengan banyaknya kameramen di tempat latihan.

“Kalau di klub lain biasanya wartawan atau official media klub sendiri yang membawa kamera. Di RANS Cilegon FC jumlahnya lebih banyak. Tapi saya anggap wajar saja,” sambungnya.

Video

2 dari 2 halaman

Mudah Berkolaborasi

Raffi Ahmad dalam preskon Rans Cilegon FC di Kemayoran. Adrian.putra / Fimela

Bicara soal kolaborasi, Begal melihat di Rans sangat baik. Pelatih kepala Bambang Nurdiansyah selalu berkomunikasi dengannya perihal program teknis latihan.

Sementara dengan manajemen, dia sudah akrab dengan manajer tim, Hamka Hamzah. Sebab, mereka pernah bekerjasama di Arema FC sebelumnya. Sementara Bambang Nurdiansyah, sama-sama berasal dari Malang.

“Tiap malam kami komunikasi program. Pelatih kepala berikan garis besar, kami menyesuaikan dan memberi gambaran untuk latihan kiper. Jadi enak kolaborasinya,” jelasnya.

Tapi ada hal unik yang dialaminya ketika gabung dengan Rans. Saat pulang kampung ke Malang atau bertemu dengan teman-teman lamanya, dia dapat panggilan tambahan.

Jika biasanya hanya dipanggil Begal, kini teman-temannya memanggil dengan nama panjang Begal Ahmad. Maksudnya dia masuk dalam klan keluarga Raffi Ahmad setelah gabung dengan RANS Cilegon FC. Tentunya hal itu hanya guyonan semata. Begal selama ini dikenal sosok humoris yang mudah bergaul dengan siapapun.

Berita Terkait