Bola.com, Jakarta - Adam Alis menjadi satu dari dua pencetak gol Timnas Indonesia ke gawang Timnas Afghanistan pada partai uji coba di Iranian Club Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Selasa (25/5/2021) malam waktu setempat.
Pada pertandingan itu, Timnas Indonesia kalah 2-3 setelah tertinggal tiga gol lebih dulu dari Afghanistan.
Afghanistan mencetak tiga gol pada menit ke-6, ke-43, dan ke-49. Sementara dua gol balasan Timnas Indonesia terjadi pada menit ke-59 lewat Egy Maulana Vikri dan ke-64 melalui Adam Alis.
Bersama dengan Egy Maulana Vikri, Adam Alis baru bermain di babak kedua saat melawan Afghanistan. Gelandang Bhayangkara Solo FC itu menceritakan proses golnya ke gawang lawan.
Gol Adam Alis bermula dari tendangan bebas Egy Maulana Vikri. Pemain berusia 27 tahun itu mampu menyambar bola liar untuk menghujam gawang Afghanistan.
"Soal gol, saya rasa itu hanya insting saja. Saya kira, sepakan Egy Maulana Vikri masuk ke gawang Afghanistan," kata Adam Alis dinukil dari laman PSSI.
"Namun, saya datang. Bola rebound itu lalu saya sambar dan alhamdulillah masuk ke gawang Afghanistan," jelas mantan pemain Persija Jakarta tersebut.
Timnas Indonesia akan kembali beruji coba, kali ini melawan Oman pada 29 Mei 2021. Setelah itu, tim berjulukan Skuad Garuda ini baru bakal melahap tiga partai tersisa di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Jadwal Timnas Indonesia
Uji Coba
- 29 Mei 2021
- Timnas Indonesia Vs Oman
Kualifikasi Piala Dunia 2022
- 3 Juni 2021
- Thailand Vs Timnas Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2022
- 7 Juni 2021
- Vietnam Vs Timnas Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2022
- 11 Juni 2021
- Timnas Indonesia Vs UEA