Bola.com, Dubai - Timnas Indonesia terus memperbaiki sejumlah kelemahan sebelum menantang Oman pada pertandingan uji coba. Pelatih Shin Tae-yong memberikan beberapa menu latihan demi meningkatkan permainan.
Timnas Indonesia akan menghadapi Oman pada Sabtu (29/5/2021) di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), sebelum melanjutkan kampanye di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
"Untuk materi latihan yang diberikan kali ini adalah tentang bagaimana kami harus lebih kompak lagi dalam bertahan dan menyerang," kata Shin Tae-yong dinukil dari laman PSSI.
"Terutama pada penekanan di teknik cara bertahan yang baik serta efektif dan juga simpel. Lalu ada passing, set piece defense dan offense, dan shootout," jelas Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong masih tidak puas dengan performa Timnas Indonesia berdasarkan hasil latih tanding melawan Afghanistan pada 25 Mei 2021. Kala itu, tim berjulukan Skuad Garuda ini kalah 2-3.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Uji Coba Kedua
Partai melawan Oman nanti adalah pertandingan latih tanding kedua bagi Timnas Indonesia selama menggelar persiapan di Dubai sejak awal pekan lalu.
Setelah ini, Timnas Indonesia akan menghadapi tiga laga tersisa Grup G Kualifkasi Piala Dunia 2022. Skuad Garuda bakal melawan Thailand pada 3 Juni 2021, Vietnam pada 7 Juni 2021, dan 11 Juni 2021.
"Kekurangan itu semua merupakan bagian dari kekurangan yang ingin kami perbaiki. Saya ingin pemain fokus dan konsentrasi penuh supaya kami bisa lebih baik di laga berikutnya. Semangat juga harus dipertahankan," tutur Shin Tae-yong.