Liga 1: Kreatif Pisan! Viking Persib Club Luncurkan Web Series

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 04 Jun 2021, 19:45 WIB
Kreativitas Viking Persib Club di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. (Bola.com/Muhammad Faqih)

Bola.com, Bandung - Viking Persib Club melakukan terobosan menarik dalam dunia suporter. Kelompok suporter Persib Bandung ini mencoba berkarya melalui film serial dengan judul Menata Rasa (Menara).

Secara keseluruhan, film ini diproduksi Viking Persib Club dengan melibatkan mahasiswa teater di salah satu kampus di Bandung. Viking juga menggandeng artis terkenal, Janis Kareem Aneira.

Advertisement

Janis Kareem Aneira merupakan satu di antara artis dalam sinetron Preman Pensiun yang berperan sebagai Aisyah. Dalam film Menata Rasa, Janis berakting sebagai Lala.

Ketua Viking Persib Club, Heru Joko, mengatakan film tersebut dibuat untuk memberikan dampak positif bagi suporter. Sekaligus menjadi hiburan bagi semua orang.

"Pastinya kita harus berkarya itu niat awalnya, punya progres ke depan yang positif. Untuk menghasilkan sesuatu ke arah sana kami bikin terobosan baru web series dengan tujuannya bikin tuntunan buat semua bobotoh," ujar Heru saat dihubungi Bola.com, Jumat (4/6/2021).

Total ada 15 episode yang akan ditayangkan dan bisa dilihat di akun YouTube resmi Viking Persib Club. Namun, sejauh ini baru dua episode yang telah dirilis.

"Memang baru dua episode karena tayangnya juga dua minggu sekali pukul 19.33 WIB, seluruhnya film ini 15 episode," kata Heru.

Video

2 dari 3 halaman

Bobotoh Antusias

Bonek dan Viking atau Bobotoh membaur pada satu tribune di Stadion Gelora Bung Tomo, saat pertandingan Persebaya kontra Persib, Kamis (26/7/2018) malam. (Bola.com/Aditya Wany)

Pria berkacamata ini bersyukur antusias penonton menyaksikan film ini cukup tinggi. Ini membuktikan bahwa karya Viking Persib Club mendapat sambutan positif dari semua orang.

"Alhamdulillah episode pertama sudah lumayan mencapai ratusan ribu penonton. Sekarang jadi terukur, alhamdulillah apresiasi bagus terima kasih buat semuanya,"ucapnya.

Film Menata Rasa ini bercerita tentang kisah sepasang kekasih Lala (Janis Kareem) dan Adit (Zidny). Cinta kasih keduanya bertemu di kelompok suporter Persib.

Namun, dalam perjalanan cinta keduanya tidak berjalan mulus. Kisah cinta Adit dan Lala rupanya tidak mendapat restu dari orang tua sehingga menimbulkan perjalanan batin, hingga akhirnya menemukan jalan untuk kembali kepada cinta sejatinya.

3 dari 3 halaman

Siap Luncurkan Inovasi Baru

Seorang warga melintas dekat mural Viking di Bandung. (Dok Bola.com)

Heru mengaku ikut terlibat dalam pembuatan film Menata Rasa. Dia berperan sebagai ayah Lala yang menentang berpacaran dengan Adit karena khawatir anaknya terjerumus ke hal negatif.

"Iya terlibat main karena awalnya mereka ingin ada saya di film itu, saya memaksakan saja, intinya dalam rangka memberi semangat kepada teman-teman," kata Heru.

Heru tak menutup kemungkinan, Viking bakal meluncurkan inovasi baru dalam berkarya. Dia melihat anggota Viking memiliki potensi diberbagai bidang dan bisa dikembangkan.

"Ya harus ada inovasi baru karena zaman sekarang dimudahkan, di Viking banyak anak-anak bertalenta, kita harus tampung, bukannya hanya sinema tapi kami ingin ada yang lain," terangnya. (Muhammad Faqih)

Berita Terkait