Liga Inggris: Berupaya Rekrut Raphael Varane, Manchester United Siapkan Kontrak 5 Tahun

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 05 Jun 2021, 05:00 WIB
Bek Real Madrid, Raphael Varane (kanan) menguasai bola dibayangi striker Real Sociedad, Alexander Isak dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2020/21 pekan ke-25 di Alfredo di Stefano Stadium, Madrid, Senin (1/3/2021). Real Madrid bermain imbang 1-1 dengan Real Sociedad. (AFP/Javier Soriano)

Bola.com, Jakarta - Manchester United masih berusaha mengenjar bek Real Madrid, Raphael Varane, sebagai satu dari beberapa target yang dibutuhkan untuk meningkatkan soliditas lini pertahanan pada musim depan. Upaya terbaru untuk mendapatkan Varane, Manchester United menawarkan kontrak panjang berdurasi lima tahun.

Raphael Varane telah menolak tawaran kontrak baru dari Real Madrid. Meski kontraknya belum akan berakhir dalam waktu dekat, itu tetap memicu spekulasi mengenai masa depannya.

Advertisement

Real Madrid pun dikabarkan sudah bersedia melepas Raphael Varane. Manchester United bisa jadi bakal memboyongnya ke Old Trafford pada musim panas ini.

Seperti dilansir ABC, Manchester United kabarnya telah menawarkan kontrak berdurasi lima tahun kepada Raphael Varane, meski kedua klub masih belum bersepakat soal biaya transfer.

Kabarnya kubu Real Madrid bersedia untuk melepas Varane pada musim ini. Namun, klub pembeli seperti Manchester United harus bersedia menebus banderol harga sang pemain senilai 70 juta euro.

Sementara itu, Raphael Varane masih belum mau memusingkan spekulasi masa depannya. Bek berusia 28 tahun itu ingin sepenuhnya fokus mempersiapkan diri bersama Timnas Prancis untuk melakoni Euro 2020.

Video

2 dari 2 halaman

Manchester United Butuh Soliditas Lini Pertahanan

Pemain Manchester United Harry Maguire (tengah) diberi selamat oleh rekan setimnya Axel Tuanzebe (kiri) usai mencetak gol ke gawang Sheffield United pada pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, Rabu (27/1/2021). Sheffield United menang 2-1. (AP Photo/Laurence Griffiths, Pool)

Namun, Manchester United akan terus berusaha untuk berkomunikasi. Bukan rahasia lagi jika manajer The Red Devils, Ole Gunnar Solskjaer, ingin mendatangkan sejumlah pemain pada musim panas ini, demi membuat timnya bersaing menjadi juara pada musim depan.

Solskjaer sempat diklaim ingin mendatangkan striker baru ke Old Trafford. Namun, sepertinya fokus manajer asal Norwegia itu kini beralih ke posisi lain, karena memang satu yang perlu dibenahi oleh Manchester United adalah sektor pusat pertahanan.

Sumber: ABC

Disadur dari: Bola.net (Ari Prayoga, published 4/6/2021)

Berita Terkait