Cristiano Ronaldo. Striker Timnas Portugal ini telah mencetak 104 gol dari 175 caps untuk negaranya sebelum turnamen Euro 2020 berlangsung. Dirinya pun berpeluang memcahkan rekor striker Iran, Ali Daei sebagai pemegang rekor gol terbanyak Timnas dengan 109 gol. (Foto: AFP/John Thys)
Romelu Lukaku. Striker Timnas Belgia ini telah mencetak 58 gol dari 92 caps untuk negaranya sebelum turnamen Euro 2020 berlangsung. Saat melakoni laga perdana melawan Rusia dengan hasil 3-0, ia mencetak 2 gol hingga memperbarui rekornya menjadi 60 gol dari 93 caps. (Foto: AP/Pool/Kirill Kudryavtsev)
Robert Lewandowski. Striker Timnas Polandia ini telah mencetak 66 gol dari 118 caps untuk negaranya sebelum turnamen Euro 2020 berlangsung. Sayang, di laga perdana melawan Slovakia, ia belum mampu mencetak gol untuk Polandia dan kalah 1-2. (Foto: AP/Pool/Kirill Kudryavtsev)
Gareth Bale. Striker Timnas Wales ini telah mencetak 33 gol untuk negaranya sebelum turnamen Euro 2020 berlangsung. Di laga perdana melawan Swiss yang berakhir 1-1, ia belum mampu menyumbang gol untuk mempertajam rekornya. (Foto: AP/Pool/Dan Mullan)
Goran Pandev. Striker Timnas Makedonia Utara ini telah mencetak 36 gol dari 116 caps untuk negaranya sebelum turnamen Euro 2020 berlangsung. Saat laga perdana, meski kalah dari Austria 1-3, ia mencetak 1 gol hingga memperbarui rekornya menjadi 37 gol dari 117 caps. (Foto: AP/Pool/Vadim Ghirda)
Marek Hamsik. Striker Timnas Slovakia ini telah mencetak 26 gol dari 126 caps untuk negaranya sebelum turnamen Euro 2020 berlangsung. Di laga perdana melawan Polandia, meski menang 2-1, ia belum mampu menyumbang gol untuk mempertajam rekornya. (Foto: AP/Pool/Evgenya Novozhenina)