Bola.com, Jakarta - Timnas Italia makin menunjukkan taringnya di Euro 2020. Mereka tampil hampir tanpa cela dalam dua laga pertama Euro 2020 dan kini mulai disebut-sebut sebagai salah satu favorit juara.
Timnas Italia melanjutkan langkah cemerlang di Euro 2020 lewat kemenangan 3-0 atas Swiss dalam laga matchday kedua Piala Eropa di Stadion Olimpico, Roma, Kamis (17/6/2021) dini hari WIB. Gelandang Manuel Locatelli tampil impresif dengan mencetak dua gol Gli Azzurri yang sekaligus memastikan langkah ke 16 besar.
Sebelumnya, Gli Azzurri juga mengemas kemenangan dengan skor identik kontra Turki, Sabtu (12/6/2021) dini hari WIB.
Pelatih Italia, Roberto Mancini, tidak lupa memberikan apresiasi terhadap performa anak-anak asuhnya yang luar biasa dalam pertandingan ini. Apalagi Swiss mampu memberi perlawan baik pada awal-awal pertandingan.
"Anak-anak bermain dengan sangat baik. Pertandingan ini tidak mudah. Ini merupakan pertandingan kedua mereka dalam lima hari, dan ini begitu panas," ujar Mancini.
Timnas Italia akan menjalani laga teakhir mereka di Grup A Euro 2020 dengan menghadapi Wales pada Minggu (20/6/2021) malam WIB. Gli Azzurri akan bermain lepas dalam laga tersebut, sementara Wales berharap bisa menang demi mengamankan tiket lolos ke 16 besar Euro 2020 sebagai runner-up grup.
Mengapa Timnas Italia mulai kerap disebut-sebut sebagai kandidat juara Euro 2020. Berikut lima catatan mentereng yang dibukukan Italia.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Statistik Timnas Italia
- Italia menjadi tim pertama yang memastikan lolos ke fase knockout Euro 2020, setelah memetik dua kemenangan di fase Grup A.
- Berkat hasil kontra Swiss, Italia kini mencatatkan 10 kemenangan beruntun di berbagai ajang.
- Italia juga tak kebobolan alias clean sheets dalam 10 laga tersebut, menunjukkan tangguhnya pertahanan mereka. Mereka terakhir kali kebobolan pada Oktober 2020, kontra Belanda.
- Lini depan Italia juga membuat lawan mengkerut. Bayangkan, dalam 10 laga beruntun Gli Azzurri mencetak 31 gol dan tak pernah kebobolan.
- Italia tercatat tak terkalahkan dalam 29 pertandingan terakhir. Kali terakhir Italia menelan kekalahan pada September 2019, melawan Portugal.
Sumber: Squawka, UEFA