Bola.com, Jakarta - Bintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo mencatatkan prestasi individu luar biasa usai mencetak satu gol dalam laga matchday 2 Grup F Euro 2020 kontra Jerman, Sabtu (19/6/2021).
Dalam laga ini, Cristiano Ronaldo menyumbang satu gol dan satu assist untuk gol Diogo Jota. Sayang, dua gol tersebut tak mampu menolong Seleccao dari kekalahan 2-4.
Berkat hasil ini, Portugal harus turun ke peringkat tiga klasemen sementara Grup F. Di laga selanjutnya, Ronaldo cs harus melakoni laga berat kontra Prancis.
Gol Cristiano Ronaldo tercipta dari proses yang sangat luar biasa. Di usia 36 tahun, CR7 masih mampu berlari dari kotak penalti timnya menuju kotak penalti lawan dalam waktu hanya kurang lebih 12 detik!
Gol ini memang berawal dari sebuah serangan balik super cepat yang dilancarkan Portugal. Assist Jota pun dengan mudah sukses dituntaskan oleh Ronaldo menjadi gol.
Pada gol kedua Portugal, giliran Ronaldo yang menjadi pemberi assist untuk Jota. Kesuksesan ini membuat Ronaldo kini memuncaki daftar pencetak gol terbanyak Euro 2020 bersama Patrik Schick dengan tiga gol.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Samai Rekor Miroslav Klose
Mengutip Opta, satu gol yang dicetak Cristiano Ronaldo ke gawang Timnas Jerman ternyata membuat namanya kini menyejajarkan diri dengan eks striker Die Mannschaft, Miroslav Klose dalam daftar pencetak gol terbanyak dari Eropa dalam turnamen mayor.
Ronaldo tercatat sudah mencetak total 19 gol di pentas Euro dan Piala Dunia, sama dengan catatan gol Klose bersama Jerman di turnamen akbar. Sungguh luar biasa.
Sumber: Opta
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, Published 20/06/2021)