Bola.com, Amsterdam - Timnas Belanda berhasil menutup kiprah di Grup C Euro 2020 lewat kemenangan telak 3-0 atas Makedonia Utara di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Senin (21/6/2021) malam WIB. Kemenangan ini membawa Belanda melangkah ke 16 besar Euro 2020 dengan raihan poin sempurna.
Timnas Belanda menang 3-0 atas Makedonia Utara berkat gol Memphis Depay pada menit ke-24. Sementara dua gol tambahan Belanda diborong oleh Georginio Wijnaldum pada menit ke-51 dan 58.
Kemenangan ini membuat Belanda melangkah ke 16 besar Euro 2020 dengan catatan sembilan poin sempurna, setelah pada dua laga pertama berakhir dengan kemenangan 3-2 atas Ukraina dan 2-0 atas Austria. Belanda pun lolos ke fase selanjutnya dengan raihan 8 gol dan 2 kali kebobolan.
Dalam pertandingan tersebut, begitu banyak fakta menarik yang terjadi, seperti halnya keberhasilan Georginio Wijnaldum yang sukses menjadi pemain pertama Belanda yang mencetak tiga gol atau lebih di putaran final Euro setelah yang dilakukan Ruud van Nistelrooy pada Euro 2004.
Begitu pun dengan raihan Ryan Gravenbech yang pada pertandingan ini mendapatkan kesempatan menjadi starter untuk pertama kalinya bersama Timnas Belanda. Pemain berusia 19 tahun itu pun menjadi pemain termuda ketiga dari Belanda yang menjadi pemain inti di sebuah pertandingan dalam turnamen besar.
Apa saja fakta menarik yang tercipta dalam laga antara Belanda kontra Makedonia di Grup C Euro 2020? Berikut ulasannya:
Video
Fakta Makedonia Utara Vs Belanda
- Georginio Wijnaldum menjadi pemain Belanda pertama yang mencetak tiga gol atau lebih dalam satu putaran final Euro sejak yang dilakukan Ruud van Nistelrooy yang mencetak empat gol pada Euro 2004.
- Memphis Depay kini sudah mencetak sembilan gol dalam 10 laga terakhirnya bersama Timnas Belanda.
- Timnas Belanda kini telah mencetak 29 gol dalam 10 laga terakhir internasional mereka. Bahkan mereka telah mencetak dua atau lebih gol dalam setiap pertandingan dalam 10 laga terakhir.
- Tidak ada satu pun tim yang mencetak lebiih banyak gol di laga grup putaran final Euro ketimbang Belanda yang sudah mencetak 47 gol. Belanda sudah tiga kali menyelesaikan fase grup Euro dengan catatan kemenangan 100 persen, seperti yang mereka lakukan di Euro 2000 dan 2008.
- Ini merupakan kali ke-11 tim Oranye mencetak tiga gol atau lebih dalam sebuah pertandingan di putaran final Euro.
- Ryan Gravenberch yang berusia 19 tahun dan 32 hari menjadi pemain termuda nomor tiga dari Belanda yang menjadi pemain inti di sebuah turnamen besar setelah Jetro Willems (18 tahun dan 71 hari di Euro 2012) dan Bertus de Harder (18 tahun 142 hari di Piala Dunia 1938)
- Belanda hanya satu kali gagal mencetak gol dalam 17 laga terakhir mereka di babak grup Euro.
- Laga 16 besar yang dijalani Timnas Belanda akan digelar di Budapest, yang akan menjadi kunjungan pertama mereka ke Hungaria setelah kemenangan 4-1 di Ferenc Puskas Stadium pada 12 September 2012 dalam Kualifikasi Piala Dunia 2014. Hal itu membuat Belanda punya rekor 4 menang, 1 hasil imbang, dan 2 kali kalah di negara tersebut, di mana semua digelar saat menghadapi Hungaria di Budapest.
- Kekalahan dari Timnas Belanda membuat Makedonia mencatatkan kekalahan dalam tiga pertandingan berturut-turut untuk pertama kalinya sejak 2016.
- Tim asuhan Igor Angelovski gagal mencetak gol untuk kedua kalinya dalam 18 pertandingan internasional yang dimainkan oleh Makedonia Utara.
Sumber: UEFA