Foto Piala Eropa: God Save The Queen, Timnas Inggris Menang Tipis dan Juara Grup D Euro 2020

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 23 Jun 2021, 06:02 WIB
Kemenangan Timnas Inggris menang atas Republik Ceska pada laga terakhir Grup D Euro 2020 membuat Inggris berhak lolos ke-16 besar dengan status juara grup. (Foto: AP/PA/Martin Rickett)
Pertandingan baru berjalan dua menit, Raheem Sterling memiliki kans untuk membawa The Three Lions unggul. Bola hasil tendangan kaki kanannya yang memanfaatkan umpan dari Luke Shaw masih bisa digagalkan Tomas Vaclik. (Foto: AP/Pool/Laurence Griffiths)
Masuk menit ke-12, Timnas Inggris berhasil memimpin lebih dulu. Umpan dari Jack Grealish mampu dituntaskan Raheem Sterling menjadi gol dengan sundulan. (Foto: AP/Pool/Justin Tallis)
Berhasil memimpin Inggris semakin gencar melancarkan serangan. Di sisi lain, Timnas Republik Ceska juga kerap merepotkan lewat serangan balik. Tetapi sampai babak pertama berakhir, skor 1-0 untuk keunggulan Timnas Inggris tetap bertahan. (Foto: AP/Pool/Frank Augstein)
Jelang babak pertama usai, Inggris mendapatkan peluang yang bisa menghasilkan gol kedua melalui tembakan Harry Kane yang berhasil ditepis Vaclik dan bergulir tanpa arah. (Foto: AP/Pool/Laurence Griffiths)
Bukan tanpa serangan, Republik Ceska pun membuat beberapa peluang. Sayang, tidak satupun peluang itu menghasilkan gol penyama kedudukan. (Foto: AP/Pool/Frank Augstein)
Misi Republik Ceska mengejar ketertinggalan berlanjut di babak kedua. Sayangnya, mereka tak mampu menciptakan peluang di awal permainan karena beberapa operannya selalu gagal melewati celah di lini pertahanan Inggris. (Foto: AP/Pool/Neil Hall)
Republik Ceska memiliki kans untuk bisa menyamakan kedudukan lewat aksi Tomas Pekhart pada menit ke-83. Sayangnya, bola hasil tendangan Pekhart masih melenceng tipis di sisi kanan gawang Inggris. (Foto: AP/Pool/Matt Dunham)
Inggris hampir menggandakan keunggulan di menit ke-86, namun gol dari tendangan Henderson dianulir wasit karena offside. (Foto: AP/Pool/Justin Tallis)
Memasuki menit-menit akhir, Timnas Inggris mendapat tekanan dari Republik Ceska. Tetapi sampai laga berakhir, tidak ada gol tambahan yang tercipta. Inggris akhirnya mengunci kemenangan dengan skor 1-0. (Foto: AP/Pool/Laurence Griffiths)

Berita Terkait