Babak pertama dimulai dengan penampilan hati-hati kedua tim dan sesekali melancarkan serangan. Mereka tampak mengukur kekuatan satu sama lain dan tak mau gegabah membongkar pertahanan lawan. (Foto: AFP/Pool/Franck Fife)
Kebuntuan Portugal akhirnya pecah pada menit ke-27 setelah Ronaldo sukses menjadi algojo tendangan pinalti. Portugal mendapatkan pinalti usai Danilo dijatuhkan di kotak terlarang Prancis. Papan skor berubah menjadi 1-0 dengan keunggulan Portugal. (Foto: AP/Pool/Franck Fife)
Keunggulan Portugal tak bertahan lama ketika Prancis juga mendapatkan hadiah pinalti akibat Smedo dianggap menjatuhkan Mbappe di menit ke-45. Karim Benzema maju menjadi eksekutor dan berhasil mengecoh Rui Patricio. Skor berubah menjadi 1-1 hingga akhir babak pertama. (Foto: AFP/Pool/Bernadett Szabo)
Di babak kedua, Prancis tancap gas dan langsung membuat kejutan di menit ke-47. Karim Benzema sukses mengkonversi umpan terobosan Paul Pogba yang dituntaskan dengan sepakan mendatar ke kanan bawah arah gawang Prancis. Skor berubah menjadi 1-2. (Foto: AP/Pool/Darko Bandic)
Keunggulan Prancis juga tak bertahan lama. Portugal untuk kedua kalinya mendapatkan hadiah pinalti ketika Kounde melakukan handball di kotak terlarang pada menit ke-58. Ronaldo kembali sukses sebagai eksekutor pinalti dengan arah yang sama dengan pinalti sebelumnya. (Foto: AFP/Pool/Darko Bandic)
Skor imbang 2-2 membuat tempo permainan kedua tim menjadi saling serang. Namun hingga akhir pertandingan tak ada lagi gol yang tercipta baik dari Portugal maupun Prancis. (Foto: AP/Pool/Bernadett Szabo)
Hasil imbang di laga ini membuat Prancis berhasil mengoleksi 5 poin sedangkan Portugal berhasil mengoleksi 4 poin. Kedua tim akhirnya sama-sama dapat melenggang ke babak 16 besar dengan predikat Juara Grup F dan salah satu runner-up ketiga terbaik. (Foto: AP/Pool/Laszlo Balogh)