Liga Inggris: Dua Bintang Muda di Piala Eropa 2020 Dinilai Cocok Buat Liverpool

oleh Erwin Fitriansyah diperbarui 26 Jun 2021, 07:45 WIB
Renato Sanches. Gelandang muda berusia 23 tahun ini merupakan salah satu sosok kunci di balik kesuksesan Lille menjadi jawara Ligue 1 musim ini. Ia juga mempunyai pengalaman saat membawa Portugal Juara Euro 2016 lalu. Kariernya sempat redup usai diboyong Bayern Munchen. (AFP/Carlos Costa)

Bola.com, Jakarta - Setelah dipastikan kehilangan Georginio Wijnaldum yang hengkang ke Paris Saint-Germain, Liverpool hingga saat ini masih belum mendapat sosok pengganti. The Reds kini dikabarkan mengincar gelandang Portugal, Renato Sanches, untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Wijnaldum.

Lima tahun yang lalu, Renato Sanches yang masih berusia 19 tahun ikut membawa negaranya menjuarai Piala Eropa 2016. Ia memecahkan rekor Cristiano Ronaldo yang sudah bertahan selama 12 tahun sebagai pemain termuda di skuad Portugal dan terpilih sebagai pemain termuda terbaik di turnamen Piala Eropa 2016.

Advertisement

Setelah menjuarai Piala Eropa bersama Portugal, Sanches dibeli Bayern Munchen dari Benfica. Namun kiprahnya di Munchen tak cemerlang. Ia sempat dipinjamkan ke Swansea dan penampilannya tak terlalu cemerlang. Pada 2019 Sanches hengkang ke Lille dan musim lalu ikut membantu klubnya menjuarai Ligue 1 pada musim kedua.

Gaya main Sanches dinilai tepat buat menggantikan sosok Wijnaldum. Hal itu diungkapkan eks pemain Liverpool di musim 2011-2016, Jose Enrique.

"Sanches punya gaya yang mirip dengan Gini. Usianya baru 23 tahun dan baru saja membantu Lille menjuarai Liga. Kekuatan fisiknya di atas rata-rata pemain lain dan ia punya kreativitas seperti Gini. Dia pemain yang cocok buat Liverpool," ujar Enrique.

 

 

 

Saksikan Video Berikut

2 dari 2 halaman

Dikaitkan ke Malen

Donyell Malen. Penyerang muda PSV Eindhoven berusia 22 tahun ini mampu mencetak 19 gol dan 8 assist dalam 32 penampilannya di eredivisie musim ini. Ia merupakan pencetak gol terbanyak dari seluruh anggota skuat Timnas Belanda yang akan berlaga di Euro 2020. (AFP/Elvis Barukcic)

Selain Sanches, Liverpool juga dikaitkan dengan penyerang sayap Belanda, Donyell Malen. Pemuda berusia 22 tahun ini sekarang masih dimiliki PSV Eindhoven dan kini juga tengah berlaga di Piala Eropa 2020 bersama Belanda.

Hanya saja, kalau mengincar Malen, Liverpool bakal bersaing dengan Borussia Dortmund. Klub Bundesliga itu mencari pengganti jika Jadon Sancho jadi pindah ke Manchester United.

Dortmund bahkan dikabarkan sudah membuka kontak dengan Mino Raiola yang menjadi agen Malen. Dortmund membuka harga sebesar 25 juta Poundsterling (sekitar Rp 501 miliar) buat pemain yang pernah menimba ilmu di akademi Arsenal itu.

Sumber: Expressco.uk