Bola.com, Solo - RANS Cilegon FC tak mematok target apapun di Piala Walikota Solo 2021. Pelatih Bambang Nurdiansyah mengaku, pihaknya menjadikan turnamen pramusim tersebut sebagai ajang mematangkan persiapan ke Liga 2 2021/2022.
RANS Cilegon FC merupakan satu dari delapan klub Indonesia yang akan bersaing di Piala Walikota Solo 2021. Klub milik pesohor Raffi Ahmad itu akan bersaing dengan Persis Solo, Sriwijaya FC, AHHA PS Pati, Persib Bandung, Bhayangkara Solo FC, Arema FC, dan Bali United.
"Persiapannya tidak ada yang khusus untuk Piala Walikota Solo. Ini sebagai ajang uji coba dan bahan evaluasi kami. Programnya adalah saya menyiapkan pembangunan tim untuk Liga 2," kata Bambang Nurdiansyah kepada Bola.com.
Hasil yang diraih RANS Cilegon FC di Piala Walikota Solo akan menjadi acuan penilaian bagi Bambang Nurdiansyah. Nantinya, kelemahan dan kelebihan yang dimiliki RANS Cilegon FC akan tetap dievaluasi.
"Saya akan melihat permainan tim di Piala Walikota Solo dan juga nanti akan ada beberapa laga uji coba. Dari situ bisa dilakukan evaluasi, sektor mana yang harus diperbaiki, dan yang sudah bagus harus ditingkatkan," tegas pria yang akrab disapa Coach Banur itu.
Piala Walikota Solo 2021 akan digelar di Stadion Manahan, Solo, pada 29 Juni – 4 Juli mendatang. RANS Cilegon FC langsung menantang Sriwjaya FC pada laga pembuka yang berlangsung Rabu (30/6/2021).
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Gencar Uji Coba
RANS Cilegon FC gencar melakukan uji coba untuk mematangkan persiapan jelang Liga 2 2021/2022. Klub berjulukan The Prestige Phoenix memang belum mencatatkan performa mengesankan.
Dalam tiga laga uji coba yang sudah dilakukan, RANS Cilegon FC belum pernah menang. Klub asuhan Bambang Nurdiansyah itu kalah dua kali dan imbang sekali.
RANS Cilegon FC kalah 1-2 dan 2-6 dari Arema FC dan imbang 1-1 melawan Ekstra Joss Dream Team. Hasil inilah yang akan menjadi acuan evaluasi dari Bambang Nurdiansyah.