Bola.com, London - Pemilik Chelsea, Roman Abramovich bertekad untuk melakukan segalanya demi mendapatkan Erling Haaland dari Borussia Dortmund pada musim panas ini.
Express melaporkan, Chelsea semakin menggebu untuk mendapatkan Haaland setelah kalah dalam perburuan Achraf Hakimi. Jadi, sekarang semua perhatian tertuju pada striker Norwegia itu.
Direktur Chelsea, Marina Granovskaia dan pemilik klub Roman Abramovich bertekad untuk mendukung manajer Thomas Tuchel untuk bernegosiasi dengan Haaland dan Dortmund. Chelsea kini menempatkan Haaland di daftar prioritas.
Haaland, yang mencetak 27 gol dalam 28 pertandingan di Bundesliga musim lalu, menjadi satu di antara properti panas musim ini. Sejumlah klub terbesar Eropa tertarik pada pemain berusia 20 tahun itu.
Petinggi Chelsea yakin mampu membujuk Haaland untuk hijrahLondon barat.
Harga Dortmund saat ini untuk Erling Haaland adalah 150 juta euro.
Video
Kesepakatan Pribadi
Chelsea dikabarkan telah mencapai kesepakatan personal dengan Erling Haaland, menurut jurnalis beken Inggris, Ian McGarry, berbicara di podcast The Transfer Window.
"Persyaratan pribadi untuk Haaland sudah ditandatangani. Ini hanya kasus Chelsea menyetujui biaya dengan Dortmund," kata McGarry.
Pemain asal Norwegia, yang sebelumnya diyakini lebih memilih pindah ke Real Madrid, telah mencetak 57 gol dalam 59 penampilan untuk klub Jerman tersebut sejak tiba dari Red Bull Salzburg pada Januari 2020.
Sumber: Express
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026