20 Juta Orang Tonton Kemenangan Telak Inggris atas Ukraina di Perempat Final Euro 2020

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 04 Jul 2021, 22:15 WIB
Gelandang Timnas Inggris, Jordan Henderson, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Ukraina pada laga perempat final Euro 2020, Minggu (4/7/2021) dini hari WIB. (AFP/Alberto Pizzoli)

Bola.com, Roma - Lebih dari 20 juta orang menjadi saksi kemenangan telak Timnas Inggris atas Timnas Ukraina pada babak perempat final Euro 2020 di Stadio Olimpico, Roma, Sabtu (3/7/2021) malam waktu setempat.

Timnas Inggris berpesta empat gol tanpa balas ke gawang Timnas Ukraina untuk melenggang ke semifinal Euro 2020.

Advertisement

BBC melaporkan, pertandingan tersebut menjadi siaran televisi yang paling banyak ditonton pada tahun ini dengan total 20,9 juta penonton.

Sejumlah 5,2 juta penonton di antaranya menyaksikan melalui live streaming di BBC iPlayer dan BBC Sport Online.

Selain itu, partai Timnas Ukraina kontra Timnas Inggris juga menyita 81,8 persen pemirsa di televisi.

Pada semifinal Euro 2020, Timnas Inggris akan menghadapi Timnas Denmark. Pertandingan itu bakal digelar di Wembley Stadium pada 7 Juli 2021 malam waktu setempat.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Jadi Satu-satunya yang Belum Pernah Juara Euro

Selebrasi pemain Inggris usai mengalahkan Ukraina dalam pertandingan perempat final Piala Eropa 2020 di Olimpico stadium, Minggu (4/7/2021). (Foto: AFP/Pool/Alberto Pizzoli)

Dari empat semifinalis Euro 2020, Timnas Inggris menjadi satu-satunya negara yang belum pernah keluar sebagai gelar juara.

Timnas Denmark, yang akan menjadi lawan Timnas Inggris di empat besar nanti, adalah jawara Euro 1992.

Sementara Timnas Spanyol, pemegang tiga kali gelar Euro pada 1964, 2008, dan 2012. Adapun, Timnas Italia pernah merengkuh trofi ini pada 1968.

Timnas Inggris cukup jarang menjuarai turnamen major, baik di Eropa dan dunia. Satu-satunya gelar bagi tim berjulukan The Three Lions itu adalah Piala Dunia 1966.

Sumber: BBC

Berita Terkait