FOTO: Rahasia Dibalik 6 Aksesoris Ikonik Pesepak Bola Top Dunia

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 06 Jul 2021, 18:33 WIB
Berikut ini cerita dibalik aksesoris ikonik yang biasa digunakan pesepak bola saat beraksi di medan laga. Diantaranya, kaca mata, bandana hingga helm rugby.
Petr Cech (Helm Rugby) - Kiper Legendaris Chelsea ini selalu memakai helm rugby saat bertanding. Pria asal Republik Ceko ini memakainya karena pernah mendapatkan cedera parah di bagian kepala. (Foto:AFP/Adrian Dennis)
Robbie Fowler (Plester) - Legenda Liverpool ini selain handal membobol gawang juga terkenal dengan plester yang menempel di hidungnya. Fowler beralasan bahwa plester tersebut membantu pernapasannya saat bermain. (Foto:AFP/Odd Andersen)
Arjen Robben (Sarung Tangan) - Pria berpaspor Belanda ini sering terlihat memakai sarung tangan saat bertanding. Sarung tangan tersebut digunakan untuk melindungi tubuh dari cuaca dingin. (Foto/AFP/Christof Stache)
Edgar Davids (Kacamata) - Pria asal Belanda ini merupakan salah satu pemain yang terkenal nyentrik dengan kacamatanya. Penyakit Glukoma yang menyerang syaraf mata menjadi alasan Davids menggunakan kacamata. (Foto:AFP/Marco Bertorello)
Carlos Tevez (Syal) - Mantan pemain Manchester United dan Manchester City ini sering menggunakan syal di leher saat bertanding. Syal tersebut berfungsi untuk melindungi tubuh dari suhu dingin. (Foto/AFP/Andrew Yates)
Ronaldinho (Bandana) - Mantan bintang Barcelona ini kerap menggunakan bandana saat berlaga di lapangan hijau. Asesoris tersebut digunakan agar tidak menggangu penglihatan karena rambut yang panjang. (Foto:AFP/Andrew Yates)

Berita Terkait