Liga Italia: Manuel Locatelli Tersanjung dengan Minat dari Juventus

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 14 Jul 2021, 05:00 WIB
Kecocokan skema dengan Sassuolo. Timnas Italia yang diarsiteki Roberto Mancini memiliki skema yang mirip dengan Roberto De Zerbi di Sassuolo. Skema dinamis sudah terbiasa dimainkan Manuel Locatelli di Sassuolo, sehingga bisa beradaptasi dengan cepat di Timnas Italia. (Foto: AFP/Tiziana Fabi)

Bola.com, Roma - Gelandang Sassuolo, Manuel Locatelli, merasa tersanjung dengan minat Juventus untuk merekrutnya pada musim panas 2021. Namun, Locatelli mengaku belum bisa memutuskan rencana kepindahannya itu.

Nama Manuel Locatelli menjadi tenar setelah tampil mengesankan di Euro 2020 bersama Timnas Italia. Pemain berusia 23 tahun itu kabarnya menjadi buruan dari raksasa Italia, Juventus.

Advertisement

"Sampai sekarang, saya belum benar-benar memikirkannya. Saya belum bisa," kata Manuel Locatelli seperti dikutip Sky Sport Italia.

"Minat Juventus tentu menyenangkan. Mereka adalah tim yang hebat dan saya telah mengatakannya beberapa kali," tegas Manuel Locatelli.

Tak hanya Juventus, Manuel Locatelli juga menarik perhatian dari raksasa Inggris, Arsenal dan Manchester City. Namun, sejauh ini klub yang paling serius dalam mendatangkan Manuel Locatelli adalah Juventus.

Manejemen Sassuolo masih membuka segala kemungkinan terkait peluang Manuel Locatelli berganti klub. Namun, sang pemain diyakini akan memutuskan masa depannya setelah berlibur karena baru pulang dari tugas membela Timnas Italia di Euro 2020.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Harga Tinggi

Berbeda dengan lainnya, Manuel Locatelli tampak melakukan pemotongan jaring tak seorang diri. Ia dibantu rekannya menggunting, sementara dirinya memegangi jaring yang akan menjadi bagiannya. (Foto: AP/Pool/Carl Recine)

Sassuolo diyakini bakal meminta harga yang tinggi untuk Manuel Locatelli. Meskipun kontrak sang pemain saat ini tersisa sampai Juni 2023.

Sassuolo akan memanfaatkan momentum penampilan apik Locatelli di Euro 2020 untuk mengeruk keuntungan. Dana hasil penjualan Locatelli nantinya akan dibelanjakan lagi untuk mencari pemain berkualitas.

Manuel Locatelli bergabung dengan Sassuolo dari AC Milan pada 2019. Sejauh ini, Locatelli sudah tampil sebanyak 99 pertandingan dan sukses mencetak tujuh gol dan 11 assist.

Sumber: Sky Sport Italia via Sportmole

Berita Terkait