Foto: 5 Petenis Papan Atas yang akan Absen di Ajang Olimpiade Tokyo 2020, Termasuk Dua Rival Djokovic

oleh Bagaskara Lazuardi diperbarui 15 Jul 2021, 14:03 WIB
Rafael Nadal harus absen di Olimpiade Tokyo 2020 dengan alasan untuk menjaga kebugarannya. Wajar saja, tampi di Olimpiade akan membutuhkan tenaga yang ekstra. Pilihannya ini bertujuan untuk memperpanjang karirnya karena tubuhnya yang tak lagi muda. (Foto: AFP/Christophe Archambault)
Roger Federer sebelumnya mengundurkan diri pada ajang Prancis Terbuka 2021 lantaran mengalami cidera pada lututnya. Saat ini, dirinya juga masih menjalani perawatan dan terpaksa untuk absen di perhelatan akbar olah raga dunia, Olimpiade Tokyo 2020 nanti. (Foto: AFP/Greg Wood)
Peraih empat kali medali emas tenis putri, Serena Williams memutuskan absen pada Olimpiade Tokyo 2020 menjelang turnamen Wimbledon 2021. Ia beralasan memang tidak ada keinginan tampil di sana, Olimpiade Tokyo 2020. (Foto: AFP/Adrian Dennis)
Petenis putri asal Rumania, Simona Halep harus menarik diri dari Olimpiade Tokyo 2020 karena cidera betis yang dialaminya. Masalah ini pula yang memaksa dirinya absen di turnamen Wimbledon 2021, Inggris. (Foto: AFP/William West)
Nama terakhir ada Dominic Thiem yang menyatakan mundur dari Olimpiade Tokyo 2020. Ia beralasan bahwa dirinya tidak siap untuk memberikan preforma terbaiknya pada ajang sebesar ini. (Foto: AFP/Paul Crock)

Berita Terkait