VIDEO Bursa Transfer: Tiba di Milan, Olivier Giroud Segera Gabung AC Milan

oleh Pradipta Rama Baskara diperbarui 16 Jul 2021, 20:09 WIB

Bola.com, Jakarta Terjawab sudah teka-teki masa depan Olivier Giroud. Ia telah hadir di Milan, untuk menjalani tes medis bersama AC Milan pada, Jumat (16/7/2021).

Ketertarikan Milan terhadap Olivier Giroud memang sudah muncul sejak lama. Pekan lalu, Milan akhirnya sukses mencapai kesepakatan dengan Chelsea senilai 2 juta euro atau sekitar Rp 34 Miliar.

Advertisement

Sebelumnya, Paolo Maldini memberikan alasan mengapa AC Milaningin mendatangkan Olivier Giroud dari Chelsea.

“Dia adalah pemain yang sangat andal dan itulah yang kami cari, karena kami memiliki skuad termuda di Serie A, jadi kami membutuhkan beberapa dengan lebih banyak pengalaman.” tambahnya.

Jika melihat pencapaian sebelumnya, Olivier Giroud berhasil meraih 3 gelar juara bersama Chelsea. Yakni, Liga Champions, Piala FA, dan Europa League.

Dengan catatan tersebut, Olivier Giroud diharapkan bisa menambah daya serang AC Milan di Liga Italia musim depan.

Berita Terkait