Bola.com, Jakarta - Turnamen eSports Mobile Legends tertinggi di Indonesia, MPL, akan memasuki musim kedelapan. Teka-teki mengenai penantang baru pada ajang bergengsi tersebut sepertinya bisa diketahui lewat unggahan di akun Instagram resmi mereka.
Sebelumnya ramai diberitakan bahwa akan ada tim baru yang bakal ikut serta pada MPL ID Season 8. Bahkan sempat beredar bahwa bakal ada dua tim baru, meski belakangan dibantah.
Dengan begitu, peserta MPL akan tetap berjumlah delapan, bukan sembilan seperti yang pernah diisukan. Adapun satu tim yang kemungkinan absen adalah Aerowolf.
Persoalan finansial membuat Aerowolf disebut-sebut bakal lepas dari Genflix. Di sisi lain, slot tersebut dimiliki oleh Genflix, dan dengan kolaborasinya bersama Red Bull Rebellion, diprediksi kuat Genflix Rebellion yang bakal tampil.
Meskipun belum diumumkan secara resmi, prediksi tersebut makin kuat setelah MPL Indonesia mengunggah sebuah kode keras yang memerlihatkan calon peserta MPL ID Season 8.
Video
Logo Rebellion?
Sekilas unggahan tersebut memang sangat mirip dengan logo Red Bull Rebellion. Ini makin meningkatkan kans mereka untuk tampil di MPL ID Season 8.
Red Bull Rebellion, di sisi lain, cukup aktif melakukan bongkar pasang rosternya. Ini bisa dianggap sebagai persiapan, namun cukup riskan.
Minim pengalaman bertanding di level tertinggi, tentunya akan jadi PR besar buat Red Bull Rebellion di MPL ID Season 8 yang dihuni oleh pemain-pemain profesional.