Dani Pedrosa Mentas di MotoGP Styria 2021, Ternyata Ada Lho Pembalap Wildcard Bisa Menang Balapan

oleh Hendry Wibowo diperbarui 21 Jul 2021, 07:15 WIB
Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa saat melakoni latihan bebas MotoGP Prancis 2018. (Jean-Francois MONIER / AFP)

Bola.com, Jakarta - Hari Selasa (20/07/2021), KTM mengumumkan pembalap penguji mereka, Dani Pedrosa bakal turun balapan di seri MotoGP Styria yang digelar di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, 6-8 Agustus nanti.

Pembalap asal Spanyol itu bakal mentas dengan fasilitas wildcard. Praktis ini merupakan balapan perdana Dani Pedrosa di ajang MotoGP setelah memutuskan pensiun penghujung musim 2018.

Advertisement

Menariknya sepanjang kariernya pada ajang MotoGP, Dani Pedrosa hanya mengendarai satu motor yaitu Honda RC213V milik tim pabrikan Honda. Nah di MotoGP Styria 2021, ia akan menggeber motor KTM RC16.

Praktis untuk kali pertama Dani Pedrosa balapan di ajang MotoGP tidak memakai motor Honda melainkan KTM. Dalam keterangan resminya, pembalap berusia 35 tahun itu menegaskan fokusnya pada MotoGP Styria bukan mencari prestasi.

"Sudah lama sejak balapan terakhir saya, dan tentu mentalitas dalam sebuah balapan sangatlah berbeda dari uji coba. Fokus saya dalam balapan ini adalah menjajal banyak hal yang kami punya dalam situasi balap," kata Dani Pedrosa.

"Saya harap bisa memahami permintaan para pembalap untuk berbagai sesi dan fitur teknis berbeda. Menonton dari rumah, saya bisa melihat kemajuan pada motor dan balapan," lanjutnya.

Meski tidak menargetkan kemenangan di MotoGP Styria 2021, tahukan Anda, ternyata ada lho pembalap wildcard bisa menang balapan. Yuk scroll ke bawah untuk mengetahui siapa sosoknya.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Troy Bayliss di MotoGP Valencia 2006

Pembalap Australia, Troy Bayliss (tengah), melakukan selebrasi di podium bareng Loris Capirossi (kiri) dan Nicky Hayden usai memenangi balapan MotoGP Valencia pada 2006. (motogp.com)

MotoGP Valencia 2006 atau balapan terakhir pada musim tersebut diingat lantaran sosok Nicky Hayden secara dramatis memenangkan persaingan melawan Valentino Rossi untuk jadi juara dunia.

Namun tahukah Anda, sejatinya pada balapan MotoGP Valencia 2006 juga terukir sebuahb sejarah. Adalah Troy Bayliss yang memenangkan balapan meski dengan status wildcard.

Singkat cerita, Troy Bayliss meninggalkan ajang MotoGP pada musim 2005 setelah gagal total kurun waktu tiga tahun berturut-turut. Pada tahun 2006, ia pun kembali ke ajang Superbike bersama Ducati.

Di tahun itu, Troy Bayliss keluar sebagai juara dunia. Sebagai hadiah dari Ducati, pembalap asal Australia itu mendapat jatah mentas pada MotoGP Valencia 2006 sebagai wildcard.

Hebatnya ia bisa membayar kepercayaan ini dengan kemenangan. Menariknya selama tiga tahun sebelumnya mentas di ajang MotoGP, Troy Bayliss sama sekali gagal menang.

Jadi apakah Dani Pedrosa bisa mengekor pencapaian Troy Bayliss? Yuk sama-sama kita tunggu.

Sumber: Red Bull

 

Berita Terkait