Bola.com, Madrid - David Alaba akhirnya diperkenalkan sebagai pemain anyar Real Madrid pada Rabu (21/7/2021). Bisa bergabung dengan El Real, pemain Timnas Austria tersebut mengaku sangat bahagia.
Alaba resmi menjadi pemain Madrid pada 28 Mei 2021. Pesepak bola berusia 29 tahun itu bergabung dengan Real Madrid secara cuma-cuma, setelah enggan menambah durasi kerjanya bersama Bayern Munchen.
Membela Los Blancos, David Alaba sepakat menandatangani kontrak berdurasi lima musim atau sampai 30 Juni 2026. Selain itu, dia juga bakal memakai nomor punggung empat yang sebelumnya identik dengan Sergio Ramos.
"Terima kasih banyak atas sambutan hangatnya. Ini adalah hari besar dalam karier saya, saya sangat senang, bangga dan bersyukur memakai jersey Real Madrid ini. Semoga kita bisa meraih banyak kesuksesan bersama. Hala Madrid!" kata Alaba.
"Pertama, saya secara pribadi memutuskan untuk mengambil langkah ini dalam karier saya, untuk tumbuh sebagai pemain, tetapi juga sebagai pribadi," lanjutnya.
"Saya menerima beberapa tawaran, tetapi bagi saya satu-satunya pilihan adalah Real Madrid. Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan, yang terbaik. klub di dunia dan klub terbesar di dunia, dan itulah tantangan yang saya cari," kata David Alaba.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Alasan Pilihan Nomor Punggung Empat
Bersama Real Madrid, David Alaba memilih nomor punggung empat. Sebelumnya, nomor tersebut identik dengan Sergio Ramos
Bek asal Spanyol itu memutuskan angkat kaki dari Real Madrid, setelah enggan memperpanjang kontrak yang usai pada musim panas tahun ini. Ramos akhirnya memilih hengkang ke Paris Saint-Germain.
"Saya berbicara dengan klub tentang hal itu. Mereka menawari saya nomor ini karena tidak ada nomor lain yang tersedia dan saya tahu apa arti nomor ini bagi klub," kata Alaba.
"Merupakan suatu kehormatan untuk memakainya dan itu adalah sesuatu yang sangat memotivasi saya. Nomor ini mewakili kekuatan dan kepemimpinan dan saya ingin memberikan segalanya untuk nomor ini," tutur David Alaba.
Sumber: Real Madrid