Marco Asensio. Sayap Spanyol berusia 25 tahun ini total telah memperkuat La Furia Roja sebanyak 26 laga sejak 2016 dengan torehan 1 gol. Saat ini ia memperkuat Real Madrid yang dibelanya sejak 5 musim lalu. (Foto: AFP/Jose Jordan)
Eric Bailly. Bek tengah Pantai Gading berusia 27 tahun ini total telah memperkuat Les Elephants sebanyak 38 laga sejak 2015 dengan torehan 2 gol. Total telah 5 musim berseragam Manchester United sejak 2016/2017. (Foto: AFP/Issouf Sanogo)
Hiroki Sakai. Bek kanan Jepang berusia 31 tahun ini total telah memperkuat Tim Samurai Biru sebanyak 65 laga sejak 2012 dengan torehan 1 gol. Saat ini ia baru dikontrak Urawa Reds setelah 5 musim berseragam Marseille. (Foto: AFP/Fabrice Coffrini)
Winston Reid. Bek Selandia Baru milik West Ham berusia 33 tahun ini total telah memperkuat All Whites sebanyak 25 laga sejak 2010 hingga 2019 dengan torehan 1 gol. Sejak musim lalu ia dipinjamkan ke Brentford yang dibawanya promosi ke Premier League musim ini. (Foto: AFP/Marty Melville)
Andre-Pierre Gignac. Striker Prancis berusia 35 tahun ini total telah memperkuat Les Bleus sebanyak 36 laga sejak 2009 hingga 2016 dengan torehan 7 gol. Saat ini ia memperkuat Tigres UANL di Liga Meksiko yang dibelanya sejak 2015/2016. (Foto: AFP/Franck Fife)
Guillermo Ochoa. Kiper andalan Meksiko berusia 36 tahun ini total telah memperkuat El Tri sebanyak 114 laga sejak 2005. Saat ini ia memperkuat klub America di Liga Meksiko yang dibelanya sejak dua musim lalu. (Foto: AFP/Getty Images/Ronald Martinez)
Dani Alves. Meski telah berusia 38 tahun bek kanan yang telah memperkuat Brasil sebanyak 118 laga sejak 2006 hingga 2019 dengan torehan 8 gol belum sekalipun tampil di Olimpiade. Saat ini ia memperkuat Sao Paulo di Liga Brasil yang dibelanya sejak 2019. (Foto: AFP/Luis Acosta)