VIDEO: Dukung Penyelenggaraan Olimpiade Tokyo 2020, Brasil Kembali Nyalakan Api Olimpiade

oleh Pradipta Rama Baskara diperbarui 23 Jul 2021, 09:11 WIB

Bola.com, Jakarta Pemerintah Brasil kembali memberikan dukungan untuk penyelenggaraan Olimpiade Tokyo 2020. Mereka kembali menyalakan api olimpiade di Rio de Janeiro, Jumat (23/7/2021).

Dukungan tersebut dilakukan karena penyelenggaraan olimpiade tahun ini sedikit berbeda. Hal tersebut dikarenakan adanya pandemi yang melanda hampir seluruh dunia.

Advertisement

Sebelumnya, Rio de Janeiro sempat menjadi tuan rumah pada ajang olimpiade tahun 2016 silam. Mereka sukses menggelar acara empat tahunan tersebut.

Para pejabat setempat mengatakan, api olimpiade ini akan terus menyala selama pertandingan. Disamping memberikan dukungan, kembali dinyalakannya api olimpiade ini juga sebagai simbolis untuk penyerahan olimpiade tahun ini di Tokyo.

Eduardo Paes, Walikota Rio de Janeiro juga angkat bicara. Mereka berempati karena olimpiade tahun ini memiliki suasana yang berbeda. Ia juga menyatakan dukungannya untuk penyelenggaraan olimpiade tahun ini di Tokyo.

“Sayangnya, pada saat mereka (Jepang) melewati Olimpiade kita semua tahu bagaimana perasaan menghadapi pandemi. Para suporter tidak dapat hadir untuk mendukung langsung. Tetapi saya hanya ingin mengatakan kepada orang-orang Jepang, dan wakil kami yang berada di sana. Hati rakyat Brasil bersamamu, mereka akan terus bersamamu.” Ungkap Eduardo Paes.

Olimpiade Tokyo 2020 sendiri akan dimulai pada Jumat (23/7/2021). Dengan simbolis menyalakan api olimpiade kembali, Brasil juga turut mendukung kegiatan olimpiade yang berlangsung di Tokyo tahun ini.

Berita Terkait