Bek Persis Berusaha Optimistis, Liga 2 Bakal Digelar

oleh Hendry Wibowo diperbarui 26 Jul 2021, 06:00 WIB
Eky Taufik (kanan) bersama rekan-rekannya di Persis Solo dalam sesi latihan. (Dok Persis Solo)

Bola.com, Jakarta - Bek Persis Solo, Eky Taufik punya keyakinan bahwa kompetisi musim 2021 akan bisa diputar. Kendati pemerintah memperpanjang masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

"Pastinya saya optimistis liga tahun ini akan bergulir," kata Eky Taufik mengutip situs Bola.net, Sabtu (24/07/2021).

Advertisement

Keyakinan itu berangkat dari keseriusan induk sepak bola Indonesia untuk menggulirkan liga. Salah satunya dengan membangun komunikasi yang cukup intens dengan pihak kepolisian.

"Tentunya dari perkembangan PSSI yang sudah bekerjasama dengan Kapolri untuk benar-benar serius ingin menggulirkan liga yang membuat kami optimistis," tegas Eky.

Sementara, waktu kick-off yang ideal untuk Liga 2 2021, menurut Eky Taufik, adalah pada September mendatang. Atau dua pekan setelah kompetisi kasta tertinggi bergulir.

"Tentunya Liga 2 idealnya sih ya satu atau dua minggu setelah Liga 1 dimulai," lanjut Eky. "Kalau memang rencana Liga 1 akhir Agustus, dua minggu setelah itu lah," tandas mantan pemain Persela Lamongan tersebut.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Tagar Kami Siap Main

Logo Persis Solo (bola.com/Rudi Riana)

Eky Taufik ikut meramaikan tagar #KamiSiapMain yang diinisiasi oleh Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI). Dia mendengungkan hastag tersebut di akun instagram pribadinya.

Melalui akun @eky_taufik, pemain kelahiran Sragen itu menuliskan 'Kami, pesepakbola Indonesia, Kami sehat, Kami sudah vaksin, kami taat prokes, #KamiSiapMain. Eky juga mengunggah gambar yang berisi tagar tersebut.

Eky Taufik mengatakan bahwa gerakan itu penting sebagai upaya menekan pemerintah dan federasi. Karena semua pemain sudah merindukan kompetisi sepak bola di Indonesia.

"Gerakan itu penting karena biar sama-sama semua pemain kompak untuk benar-benar menekan PSSI dan pemerintah untuk segera menyelenggarakan kompetisi," katanya Sabtu (24/07/2021).

"Karena kami sudah hampir dua tahun atau satu tahun lebih enggak ada kompetisi," imbuh mantan pemain Persela Lamongan itu.

Sumber asli: Bola.net

Disadur dari: Bola.net (Mustopa El Abdy, Published 25/07/2021)

Berita Terkait