Bola.com, Jakarta - Setelah penampilan ciamik Greysia Polii/Apriyani Rahayu, tim bulutangkis Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020 menelan kekalahan. Ganda putra Marcus Gideon/Kevin Sanjaya keok dari pasangan Chinese Taipei, Lee Yang/Wang Chi-Lin.
Kalah pada gim pertama 18-21, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya sanggup memaksa rubber game berkat kemenangan 21-15. Sayang, pada gim penentuan, Lee Yang/Wang Chi-Lin berhasil menumbangkan Indonesia.
Meski demikian, Marcus/Kevin masih berpeluang lolos sebagai juara grup. Syaratnya, tim India pada laga lain mampu meraih kemenangan.
The Minions memulai pertandingan dengan cukup baik. Beberapa kali drop shot Kevin maupun Marcus mampu mengecoh pasangan Chinese Taipei tersebut.
Sayang, pada pertengahan gim pertama, konsentrasi Marcus Gideon/Kevin Sanjaya mulai melorot. Skenario sama terjadi pada gim kedua, tapi hasilnya positif.
Barulah pada gim penentuan, pasangan Lee Yang/Wang Chi-Lin mampu tampil lebih konsisten. Terdesak, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya akhirnya harus mengakui keunggulan lawannya pada partai penutup Grup A cabang olahraga bulutangkis nomor ganda putra Olimpiade Tokyo 2020.